Denpasar (Bisnis Bali) – Kemenangan menjadi harga mati yang harus diraih Bali United FC (BUFC) jika ingin tetap bersaing di papan atas. Apalagi Serdadu Tridatu akan tampil di kandang sendiri, Stadion Kapten I Wayan Dipta. Untuk meraih poin penuh saat menjamu Bhayangkara FC (BFC) di laga terakhir putaran pertama Liga 1 Sabtu (21/7) malam, pelatih kepala Bali United, Widodo C Putra (WCP) mengaku telah menyiapkan strategi.
“Kami sudah mempersiapkan diri dengan sesi recovery dan juga taktikal kendati waktu persiapan yang cukup singkat. Kami hanya memiliki waktu istirahat dua hari dibanding tim Bhayangkara FC yang lebih lama. Tapi kami tegaskan hal tersebut tidak akan membuat semangat para pemain kendor menghadapi Bhayangkara FC,” ujar Coach Widodo dalam sesi pre match press conference.
Ia berharap pemain menunjukkan semangat puputan dengan kerja keras untuk meraih kemenangan. “Tapi kami akui bila menghadapi Bhayangkara FC tidak akan mudah. Kami wajib untuk mempertahankan kekompakan seperti di dua laga sebelumnya melawan PSM dan Persija Jakarta,” imbuh Widodo.
Dalam laga mala mini, sejumlah pemain dipastikan absen lantaran cedera seperti Ahn Byungkeon yang bermasalah pada bahunya, Andhika Wijaya, Taufik Hidayat dan Irfan Bachdim yang masih dalam tahap pemulihan cedera.
Mengenai kekuatan tim Bhayangkara FC, Widodo mengaku telah menyaksikan pertandingan Bhayangkara FC saat menghadapi PSM Makassar.
“Secara formasi saya rasa mereka tidak ada perubahan dibandingkan musim lalu. Yang berbeda adalah komposisi pemain. Tim Bhayangkara FC memainkan enam garis pertahanan, dan itu yang harus bisa kami tembus. Yang pasti kami sudah tahu cara bermain mereka dan kami sudah siapkan antisipasi hal tersebut. Semoga para pemain sudah tahu tugas masing-masing di pertandingan besok,” imbuhnya.
Selain untuk menutup putaran pertama dengan hasil positif, laga besok juga menjadi momentum untuk tim Serdadu Tridatu memperbaiki rekor kontra tim Bhayangkara FC. Dari empat kali pertemuan terakhir, tim Serdadu Tridatu hanya meraih satu kali hasil imbang dan sisanya harus mengakui keunggulan Bhayangkara FC. Tim Bhayangkara sendiri di dua laga terakhir belum mencatat kemenangan dimana mereka ditahan imbang Persebaya 3-3, dan dikalahkan PSM Makassar 1-2. (grd)