Mangupura (Bisnis Bali) – Desa Mengwitani, Minggu (17/6) lalu menggelar Pekan Olahraga dan Seni Desa (Porsenides) yang dilaksanakan di Lapangan Pratu Rai Madra Mengwitani. Acara olah raga dan seni untuk masyarakat Desa Mengwitani tersebut dibuka Bupati Badung, Nyoman Giri Prasta dengan ditandai menghunus sebuah keris. Hadir dalam kegiatan tersebut, Wabup Suiasa, anggota DPRD Badung, Nyoman Satria, Wakil Ketua DPC PDI Perjuanga, I Bagus Alit Sucipta, Camat Mengwi, IGN Jaya Saputra, Perbekel Mengwitani, Putu Sumardika, Perbekel Kekeran, I Nyoman Suardana, PKK Desa Mengwitani dan sejumlah tokoh masyarakat Desa Mengwitani dan Kekeran.
Perbekel Mengwitani, Putu Sumardika mengatakan, kegiatan ini adalah bagian dari program desa yang harus terlaksana selain kegiatan pelayanan publik.
Ia mengatakan, Porsenides ini juga bagian dari pihak desa untuk melakukan pelestarian nilai-nilai adat seni dan budaya yang telah menjadi program prioritas Kabupaten Badung dalam Pola Pembangunan Nasional Semesta Berencana (PPNSB).
Bupati Badung, Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya mengatakan, pihaknya mengapresiasi kegiatan Porsenides yang digelar Desa Mengwitani. “Saya melihat masyarakat Mengwitani bersatu untuk membangun desa. Saya minta dengan kegiatan ini bisa krama Desa Mengwitani bermasyarakat untuk mencari prestasi bukan perpecahan dan saya yakin jika sudah bersatu membangun desa gampang mewujudkan pembangunan di segala bidang di desa ini,”ujarnya. (sar)