Diminati, Harga Tabulampot Jambu Kancing cukup Tinggi

1065

AGROBISNIS yang cukup menjanjikan dewasa ini adalah tabulampot, karena kebanyakan orang tidak memiliki lahan luas untuk menanam pohon buah. Tabulampot juga memiliki nilai jual yang sangat tinggi, sehingga menjadi prospek bisnis yang menguntungkan.

Tabulampot jambu air jenis jambu kancing, merupakan salah satu tabulampot yang paling banyak peminatnya. Elsa, pemilik garden fruit mengatakan, jambu kancing merupakan jenis jambu air non-biji dengan buah mungil berwarna merah sehingga mampu menarik perhatian calon konsumen.

“Tabulampot jambu kancing banyak peminatnya karena memang terlihat sangat menarik saat berbuah. Selain itu buah jambu juga tergolong buah yang disukai oleh semua kalangan karena cocok digunakan sebagai bahan rujak,” ungkapnya.

Jambu kancing termasuk tanaman buah tropis yang mampu berbuah sepanjang tahun. “Jambu kancing cocok dibudidayakan di dataran rendah beriklim panas. Sejatinya, tanaman buah seperti jambu kancing akan berbuah secara maksimal jika terpapar matahari penuh,” tuturnya. Meski demikian, di daerah dingin dan pegunungan jambu kancing bisa tumbuh.

Untuk membuat tabulampot, media tanam menggunakan sekam, kompos dan tanah merah  dengan perbandingan 50:50:50, namun bila ditanam di tanah langsung juga bisa. Kelebihan media tanah langsung ialah pohon mampu tumbuh lebih besar. Tetapi bagi mereka yang tidak memiliki lahan luas, seperti di perkotaan tabulampot menjadi pilihan  mereka.  (pur)