Kamis, November 28, 2024
BerandaPotensiPemkab Tabanan Gelar ’’Penganyar’’ di Besakih

Pemkab Tabanan Gelar ’’Penganyar’’ di Besakih

Tabanan (Bisnis Bali)- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabanan gelar bhakti penganyar (Nganyarin) di Pura Basukian Puseh Jagat, dan Pura Goa Raja, Besakih Karangasem, serangkaian dilaksanakannya Pujawali di Pura tersebut. Rombongan Pemkab melaksanakan bhakti penganyar ke Pura Basukian Puseh Jagat dan Goa Raja, pada  Rabu (28/2) kemarin.

Kegiatan bhakti penganyar tersebut dipimpin oleh Ny. Putriningsih Wirna Ariwangsa, didampingi oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Pemkab Tabanan, serta hadir seluruh OPD di lingkungan Pemkab Tabanan, bersama beberapa staf masing-masing.

Nganyarin ini digelar sebagai wujud Bhakti Pemkab Tabanan sebagai umat kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa (Tuhan Yang Maha Esa), yang ber-Stana di Pura Basukian Puseh Jagat dan Goa Raja, Besakih. Dengan melaksanakan Bhakti ini diharapkan juga agar mampu menciptakan kesejahteraan untuk umat dan kerahayuan jagat (Bumi).

Nganyarin diawali dengan ngupacara ngaturang prayascita, natab pabiyakaon, yang menunjukkan sradha bhakti kita pada upacara tersebut. Sehingga persembahyang bisa dilakukan dengan tulus dan khidmat, serta sesuai dengan apa yang kita harapkan. (man)

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer