Singaraja (Bisnis Bali) – Wilayah Bali Utara terkenal dengan keberadaan objek wisata alam seperti air terjun. Ini terbukti, terdapat banyak sekali waterfall menarik yang sering dikunjungi wisatawan.
Seperti halnya dalam suasana libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) ini, objek wisata alam seperti Air Terjun Jembong (Jembong Waterfall ) yang letaknya di Desa Ambengan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, banyak dikunjungi wisatawan.
Ketua Kelompok Sadar Wisata Banten Sari, I Made Suneka, Jumat (29/12) mengatakan, tingginya kunjungan wisatawan serta masyarakat lokal sudah dirasakannya sejak liburan sekolah dimulai. Apalagi saat ini memasuki libur Tahun Baru, kunjungan diprediksi mengalami peningkatan.
Ia menambahkan, saat ini juga didukung adanya wahana kolam renang baik untuk dewasa dan anak – anak yang dibangun oleh Kelompok Sadar Wisata Banten Sari Wilayah Korwil Jembong di lahan milik seorang warga, kolam renang yang airnya memanfaatkan dari air terjun Jembong ini tepat berada di bawah lokasi air terjun.
Hanya dengan tiket masuk masing – masing Rp 5.000 per orang untuk menikmati wisata air terjun dan wahana kolam renang, sementara untuk pengunjung wisatawan asing hanya Rp 10.000 per orang, pengunjung bisa mandi menikmati sejuknya air pegunungan di kolam renang dan berswafoto dengan background air terjun atau kolam selfie berbentuk hati yang sengaja dirancang untuk pengunjung.
Beberapa fasilitas pendukung juga disediakan secara gratis seperti ruang ganti pakaian dan pelampung, selain itu terdapat beberapa stan kuliner untuk menemani waktu bersantai para pengunjung. “Ini masih perlu banyak penataan agar nantinya bisa dikembangkan menjadi lebih baik lagi seperti membuat stan kuliner dan tempat selfie dengan background air terjun permanen bahkan nantinya akan ada stan khusus untuk menjual pakaian santai untuk berenang dan segala keperluannya semua perlu proses akan tetapi pasti akan bisa terwujud nantinya,” katanya.
Ia menerangkan, tidak hanya stan kuliner melainkan juga infrastuktur jalan dan parkir yang masih perlu pembahasan, karena hingga saat ini akses jalan menuju lokasi objek wisata masih sangat kecil apalagi memasuki akhir pekan bahkan liburan seperti sekarang ini pengunjung cenderung membludak. Oleh karena itu, sangat diharapkan nantinya infrastruktur jalan ini bisa ditata menjadi lebih luas sehingga memadai untuk kendaraan seperti bus pariwisata. Begitu juga lahan parkir diharapkan nantinya mampu menampung seluruh kendaraan pengunjung saat musim liburan tiba.
Untuk diketahui, Objek Wisata Air Terjun Jembong ini memang terkenal memiliki keunikan tersendiri dari beberapa air terjun lainnya yang ada di Buleleng. Keunikan air terjun ini adalah keberadaan taman mini, beberapa kolam ikan dan penataan tanaman yang sangat tertata disepanjang jalan menuju air terjun yang jaraknya tidak jauh dari Kota Singaraja. (ira)