Dodol Jadi Produk Unggulan Desa Penglatan

510

Singaraja (Bisnis Bali) – Perbekel Desa Penglatan, Kecamatan Buleleng, Nyoman Budiasa belum lama ini mengungkapkan, ke depan seiring dengan penataan Desa Penglatan yang makin baik, pihaknya berkomitmen akan mengembangkan industri kreatif perdesaan dengan melibatkan home industry yang mencirikan Desa Penglatan.

Ia mengatakan, industri kreatif ini memiliki peran penting dalam mengembangkan ekonomi perdesaan. Bahkan, tidak menutup kemungkinan nantinya Desa Penglatan tidak hanya dikenal sebagai sentra perajin dodol juga sebagai destinasi wisata baru yang wajib dikunjungi wisatawan ke Bali Utara.

Ia menambahkan, selain dodol yang namanya sudah terkenal di seluruh Bali masih ada banyak lagi kekhasan Desa Penglatan baik kulinernya seperti blayag khas Penglatan atau industri rumahan lainnya yang cukup potensial untuk dikenalkan. “Ini sedang kita rintis dan masih dalam tahap penataan dan kita akan tata wilayah Desa Penglatan,” katanya.

Bahkan, pihaknya menginginkan ke depan agar nama dodol Penglatan bisa diberikan label khusus bahwa produk tersebut memang dari Desa Penglatan bahkan pihaknya berharap dodol Penglatan bisa dipatenkan sebagai produk yang berkembang di Desa Penglatan. “Tidak jarang terjadi ada dodol dari luar Desa Penglatan yang dikatakan itu dodol Penglatan juga,” katanya. (ira)