Kebutuhan Air Minum Kemasan makin Meningkat

401
KEMASAN - Air minum kemasan guna memenuhi kebutuhan air murni untuk masyarakat Bali.

Denpasar (Bisnis Bali) – Kebutuhan air minum kemasan makin meningkat seiring peningkatan aktivitas  masyarakat baik di dalam maupun di luar rumah. Direktur Operasional dan Project PT Sariguna Primatirta, Eko Susilo Minggu (28/4) mengatakan, Cleo juga bertanggungjawab untuk memastikan poduk dan kualitas guna memenuhi kebutuhan masyarakat akan air minum berkualitas.

Untuk memenuhi peningkatan kebutuhan air minum kemasan di Bali, Cleo akan membangun 5  pabrik baru, di antaranya di Singosari, Prigen, Sukabumi, Teuku Umar (Denpasar), dan Kediri.

Dengan memiliki total 27 pabrik Cleo bisa memenuhi peningkatan kebutuhan masyarakat akan air minum kemasan. Ini salah satu komitmen Cleo untuk memberikan akses sebanyak-banyaknya bagi masyarakat Bali dapat mengkonsumsi air murni sebagai pilihan yang baik.

Brand Ambassador Cleo, Maudy Ayunda mengatakan melalui inovasi terus menerus dan pemasaran yang didukung oleh distribusi ke seluruh Indonesia.  PT Sariguna Primatirta mencatatkan peningkatan penjualan hingga 37 persen di kuartal pertama Tahun 2019. Jauh melebihi produsen air minum dalam kemasan lain, yang hanya mencatatkan pertumbuhan 4 persen di kuartal pertama tahun 2019 berdasarkan hasil riset sebuah lembaga riset internasional ternama.

Dengan makin berkembang dan meningkatnya permintaan pasar air murni Cleo di daerah Bali dan sekitarnya, maka PT Sariguna Primatirta  telah mendirikan pabrik baru dan berproduksi di Teuku Umar, Bali.” Dengan pendirian pabrik baru ini diharapkan CLEO akan semakin efisien dan excellent dalam melayani pasar Bali ,” tegas Maudy Ayunda. *kup/editor rahadi