Rabu, Oktober 30, 2024
BerandaBaliTekan Risiko Stunting, Kegiatan Posyandu Lansia dan Balita di Desa Sumita

Tekan Risiko Stunting, Kegiatan Posyandu Lansia dan Balita di Desa Sumita

 

Gianyar (Bisnis Bali.com) –
Pemerintah Desa Sumita menggelar kegiatan posyandu lansia, dan balita di Banjar Melayang Desa Sumita Kec/Kab. Gianyar Senin (11/9). Kegiatan posyandu ini mendapatkan pendampingan dari Babinsa Desa Sumita Koramil 1616-01/Gianyar Koptu I Made Juliarta dan Bhabinkamtibmas.
Kegiatan Posyandu Lansia, Bayi dan Balita di Banjar Adat Melayang Desa Sumita melibatkan Puskesmas Gianyar ll yang dihadiri oleh dr Ida Ayu Adnya dan Bidan Desa Sumita Ni Wayan Astuti.
Wayan Astuti mengungkapkan kegiatan posyandu meliputi pengukuran tensi dan penimbangan berat badan, pemberian vitamin bagi lansia. Sementara itu penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan dan pemberian susu bagi balita dengan tujuan menekan resiko stunting dan gizi buruk terhadap balita di Wilayah Desa Sumita.
Bidan Desa menyampaikan terima kasih bagi warga yang datang ke posyandu untuk mengecek kesehatan bagi lansia. Balita diberikan makanan tambahan berupa susu guna mencegah stunting.*kup

Kegiatan posyandu lansia, dan balita di Banjar Melayang Desa Sumita Kecamatan/Kabupaten Gianyar.
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer