Sabtu, November 23, 2024
BerandaBaliSatpol PP Gianyar Beraninya Sama yang Ecek-ecek

Satpol PP Gianyar Beraninya Sama yang Ecek-ecek

 

Gianyar (Bisnis Bali.com) –
Penindakan terhadap pedagang kecil oleh Satuan Pamong Praja (Satpol PP) Gianyar mendapat sorotan dari tokoh masyarakat Kota Gianyar, Ngakan Made Rai. Ia kasihan Satpol PP justru menyasar pedagang kecil yang jualan di emper jalan.
”Beberapa waktu lalu, saya kasihan pedagang semangka katanya dikejar-kejar hanya karena jualan di emper jalan,” ujar Ketua Garda Penegak Aspirasi Rakyat (Gappar) Gianyar itu, dengan rasa iba.
Selain itu, pedagang es, hingga pedagang keliling yang mangkal sebentar juga tidak luput dari sasaran penindakan aparat.
Ngakan Rai memberikan masukan agar Satpol PP menindak usaha di daerah Samplangan. ”Dekat Pasar Samplangan, yang di pinggir jalan, banyak jualan sampai trotoar, kenapa tidak itu ditertibkan,” jelasnya.
Ngakan menekankan di Samplangan jelas-jelas memakan trotoar. “Apalagi tempatnya (rak) dibuat permanen dekat trotoar,” keluhnya.
Selain itu, di Jalur Alun-alun Kota Gianyar, tepatnya dari Balai Budaya ke arah Selatan juga banyak ditemui pelanggaran. ”Saya harap Satpol PP berani menindak pedagang itu,” pintanya.
Ngakan menduga, pedagang yang nekat memakan trotoar itu karena milik dan dilindungi oleh bos. ”Ya, dimiliki oleh orang yang berada-lah,” ungkapnya.
Sementara Kepala Satpol PP Gianyar, Made Watha menyampaikan kalau memang mereka jualan di fasilitas umum (fasum) tanpa izin, kami tertibkan sesuai Perda No.15 Tahun 2015 tentang ketertiban umum dan ketentraman masyarakat.
Watha menuturkan pendekatan yang dilakukan aparat sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). ”Secara humanis dan tegas. Bilamana mereka melanggar, diawali kami beritahukan dan bina,” jelasnya.
Petugas akan memberikan pemahaman bahwa tidak boleh berjualan di trotoar maupun fasum. ”Karena mengganggu pejalan kaki serta bikin kota jadi kumuh. Kami minta agar masyarakat ikuti sama-sama dan jaga kebersihan serta keindahan kota,” tegas Made Watha. *Kup

Gappar Gianyar soroti pedagang Dekat Pasar Samplangan yang berjualan di pinggir jalan sampai ke trotoar.
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer