Denpasar (bisnisbali.com)-Adanya home stay mampu memberikan pendapatan tambahan bagi masyarakat di wilayah pariwisata termasuk di desa wisata. Lebih dari itu, keberadaan home stay tidak hanya sekedar untuk disewakan atau menjadi tempat menginap wisatawan, melainkan bisa menjadi tempat edukasi dan promosi budaya masyarakat Bali kepada wisatawan.
Dinas Pariwasata (Dispar) Kota Denpasar mencatat terdapat 81 home stay dengan 1.049 kamar yang tersebar di empat kecamatan. Paling banyak yakni di Denpasar Selatan dengan jumlah 46 unit.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Ni Putu Riyastiti saat membacakan sambutan Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara pada pembukaan Pelatihan Pengelolaan Usaha Home Stay, Selasa (9/7) mengatakan, salah satu peran home stay adalah memberikan pengalaman kepada wisatawan untuk berbaur dengan masyarakat sehingga dapat merasakan kehidupan sosial masyarakat yang berbeda dengan kehidupan wisatawan sehari-hari.
Demikian dikatakannya, home stay ialah jenis akomodasi yang berasal dari rumah milik masyarakat yang telah ditingkatkan fasilitasnya dan sarananya sebagai penginapan. Pengembangan rumah tinggal menjadi home stay ini tidak hanya menyewakan atau menyediakan kamar tidur. “Mengembangkan home stay berarti memberikan kesempatan kepada tamu untuk mengenal lebih banyak mengenai budaya dan tradisi masyarakat setempat,” katanya.
Idealnya konsep home stay di desa wisata dapat menerapkan poin-point seperti tempat menginap, tempat berlibur dan tempat belajar budaya baru masyarakat sekitar. Lama tinggal (leng og stay) wisatawan di suatu home stay bisa 1 hari hingga 1 bulan. Home stay ini, kata dia menjadi salah satu sumber pendapatan utama dan sangat strategis dalam setiap pengelolaan desa wisata.
Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dispar Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede Suyasa menambahkan, agar homestay bisa menjadi pilihan menginap bagi wisatawan, penting bagi pengelola home stay untuk memahami karakteristik pelayanan, standar pelayanan dan pengelolaan home stay. Untuk itu, pelatihan pengelolaan home stay ini digelar dengan nara sumber yang mumpuni di bidangnya. *wid