Sabtu, November 23, 2024
BerandaPariwisataAnandaDara Hadirkan Suasana Alami Ubud

AnandaDara Hadirkan Suasana Alami Ubud

BISNISBALI.com – Kawasan Ubud telah dikenal dengan suasana alam berupa persawahan dan hutannya yang masih alami. Suasana ini juga bisa dinikmati di AnandaDara Ubud Resort & Spa yang sebelumnya bernama Adiwana Kamania.

Nama AnandaDara yang diterjemahkan dari Bahasa Sansekerta sebagai anak dan perawan, resor butik ini mewakili unsur kemurnian, keindahan, dan berharga yang menawarkan pengalaman, ketenangan dan layanan luar biasa yang tak tertandingi di Ubud.

Peluncuran merek baru AnandaDara Ubud Resort & Spa menandai kelanjutan proyek pada tahap pengembangan untuk memperluas resor yang akan berlangsung pada tahun ini.

“Properti yang akan kami perluas meliputi vila-vila baru, gym, pendopo serbaguna yang dapat bertransformasi menjadi ruang pertemuan, acara untuk kesehatan dan sosial dengan pemandangan langsung ke persawahan dan hutan hijau Ubud yang indah dan subur. Selain itu, karyawan kami yang sudah ada juga tetap kami pertahankan di bawah tim manajemen yang baru,” ujar Resort Manager AnandaDara Ubud Resort & Spa, Rena Widyarti didampingi Sales Manager Marty Uli, Kamis (22/2).

“Dengan rendah hati dan rasa syukur kami kini telah mengelola resor kami sendiri dan kami telah merencanakan peningkatan resor kami untuk tamu kami yang tercinta, karyawan kami, komunitas lokal dan lingkungan sekitar kami. Kami siap untuk memulai perjalanan yang luar biasa dan memperluas resor butik kami secara independen. Masa depan memberikan harapan besar bagi perusahaan kami, dan kami sangat menantikan babak petualangan kami yang akan datang.”

Resor yang menawan ini terletak di lokasi eksklusif yang tenang namun tetap dekat dengan situs dan atraksi budaya paling popular di Bali, seperti Desa Koloni Burung Bangau Petulu, air terjun Ulu Petanu yang asri, Terasering Sawah Tegallalang, Puri Saren Ubud, serta Alas Harum Bali yang sedang ramai.

“Saat ini kami menghadirkan 39 kamar elegan dalam 5 kategori dan semuanya menampilkan teras atau balkon pribadi dengan pemandangan taman, kolam renang tropis, hutan dan persawahan,” tambah Rena.

AnandaDara Ubud Resort & Spa juga turut serta dalam program keberlanjutan dengan menerapkan konsep Tri Hita Karana. Karyawan memberikan persembahan keagamaan setiap hari dan mengambil bagian dalam upacara di pelinggih atau tempat berdoa di resor kami yang juga dapat diikuti oleh tamu tercinta kami.

Beberapa kontribusi yang diberikan kepada masyarakat dan lingkungan sekitar kami dengan menyediakan tempat galon air minum di area umum, penggunaan kemasan ramah lingkungan untuk perlengkapan mandi, kampanye kebersihan bulanan oleh karyawan kami, pembuatan kebun herbal dan beberapa inisiatif lainnya untuk melestarikan alam sekitar kita.

“Perubahan yang kami lakukan juga mencakup situs web dan akun media sosial kami yang kami perbaharui untuk mencerminkan merek baru resor kami. Untuk mempelajari lebih lanjut, silakan kunjungi www.anandadara.com,” tandasnya. *rah

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer