Minggu, November 24, 2024
BerandaBaliBWS Libatkan Konsultan Jepang Pantau Keretakan Pura Batu Bolong

BWS Libatkan Konsultan Jepang Pantau Keretakan Pura Batu Bolong

Upaya menangani keretakan yang terjadi di Pura Batu Bolong di sebelah barat Pura Tanah Lot terus berproses.

Tabanan (bisnisbali.com)-Upaya menangani keretakan yang terjadi di Pura Batu Bolong di sebelah barat Pura Tanah Lot terus berproses. Terbaru, Badan Wilayah Sungai (BWS) menggandeng konsultan dari Jepang telah melakukan pemantauan dan pengumpulan data di lokasi retakan.

Asisten Manajer DTW Tanah Lot, I Putu Toni, Jumat (26/1), mengatakan  pihak BWS bersama konsultan dari Jepang melakukan pengecekan ke lokasi pada minggu lalu. Pengecekan dalam rangka penanganan keretakan di Pura Batu Bolong tersebut meliputi pemeriksaan menyeluruh dan mengambil foto dengan menggunakan drone.

Menurutnya, hasil pemeriksaan pihak BWS dan konsultan Jepang tidak ada perbedaan yang signifikan dibandingkan hasil pengecekan yang pernah lakukan sebelumnya. ”Tidak ada perubahan signifikan dalam kurun waktu tersebut. Meskipun hujan dapat menyebabkan retakan menempel kembali dan dalam kondisi kering akan membuat lebar retakan kembali terlihat, keretakan masih dalam hitungan milimeter,” jelasnya.

Pemeriksaan oleh BWS dan konsultan Jepang terhadap kondisi retakan di Pura Batu Bolong dalam rangka mengumpulkan data yang selanjutnya akan digunakan sebagai acuan dalam penanganan nantinya. Namun, kepastian waktu penanganan atau perbaikan keretakan, belum disampaikan pada saat pengecekan tersebut. “Harapan kami tentu agar segera ada upaya perbaikan keretakan di Pura Batu Bolong berdasarkan informasi yang akurat dan spesifik,” ujar Toni.

Sementara itu, seiring kenaikan harga tiket yang sudah diberlakukan sejak awal tahun 2024 lalu, DTW Tanah Lot akan memperbaiki infrastruktur di kawasan. Di antaranya memperbaiki fasilitas umum yang meliputi toilet dan infrastruktur jalan jika ada yang rusak di kawasan.

Selain itu akan dilakukan penataan kawasan dengan melakukan penanaman pohon di sejumlah titik. ”Saat ini kami sudah lakukan penanaman pohon tabebuya. Tujuannya untuk memperindah kawasan agar wisatawan merasa nyaman berkunjung ke DTW Tanah Lot,” pungkasnya. *man

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer