2023, DTW di Tabanan Dikunjungi 3,5 Juta Wisatawan

487
TANAH LOT – Aktivitas wisatawan di DTW Tanah Lot.

Tabanan (bisnisbali.com) Selama tahun 2023 lalu, daya tarik wisata (DTW) di Kabupaten Tabanan dikunjungi 3.599.943 orang wisatawan. Jumlah wisatawan tersebut disumbang oleh 11 DTW yang ada di daerah lumbung pangan Bali ini.

Sesuai data di Dinas Pariwisata Kabupaten Tabanan, lima besar DTW penyumbang kunjungan wisatawan pada tahun 2023 masing-masing DTW Tanah Lot sebanyak 2.024.929 orang, DTW Ulun Danu Beratan 620.907 orang, Kebun Raya Eka Karya 453.367 orang, DTW Jatiluwih 403.002 orang, Alas Kedaton 34.303 orang dan areal Pura Batukaru 25.403 orang.

Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Tabanan I Wayan Widiatmaja, S.Sos., Rabu (10/1), mengungkapkan tahun lalu Kabupaten Tabanan masih menjadi daya tarik bagi tujuan wisatawan, baik mancanegara maupun nusantara (domestik) dengan total kedatangan 3.599.943 orang. Jumlah kunjungan pada 2023 mengalami peningkatan signifikan dibandingkan  capaian tahun 2022 yang tercatat 2.146.338 orang. “Peningkatan angka kunjungan ini ditopang kondisi pariwisata yang sudah kembali normal pascapandemi Covid-19 lalu,” tuturnya.

Bercermin dari peningkatan kunjungan wisatawan pada 2023, tahun ini pihaknya menargetkan kenaikan jumlah kedatangan wisatawan ke Kabupaten Tabanan. Kenaikan kunjungan diharapkan bisa diraih dari kedatangan wisatawan mancanegara dan nusantara ke-11 DTW serta penyelenggaraan festival yang kembali digelar oleh sejumlah DTW tahun ini.

“Kami juga mendorong destinasi wisata untuk meningkatkan sarana penunjang pariwisata dan mengembangkan desa wisata baru sebagai daya tarik bagi wisatawan serta melalui promosi,” pungkas Widiatmaja. *man