Senin, November 25, 2024
BerandaBaliMembahayakan Bangunan Pura, BPBD Pangkas Dahan Pohon Pule di Desa Bakbakan

Membahayakan Bangunan Pura, BPBD Pangkas Dahan Pohon Pule di Desa Bakbakan

 

Gianyar (Bisnis Bali.com) –
BPBD Kabupaten Gianyar melalui Tim Pengelola Risiko Bencana (TPRB) melaksanakan pemangkasan pohon pule di Pura Dalem Griya Sakti Kabetan Desa Bakbakan Gianyar Kamis (21/12). Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gianyar, Ida Bagus Putu Suamba, didampingi Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Gianyar, IGN. Dibya Presasta mengatakan pohon Pule yang dipangkas memiliki tinggi 16 m dan diameter 20 cm.
Suamba menyampaikan kegiatan pemangkasan ini dilakukan karena ada potensi bencana. Dahan dan ranting dari pohon-pohon tersebut melintang di atas bangunan suci (pura). “Kondisi ini ditakutkan akan menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan, mengingat hujan dengan intensitas tinggi serta angin kencang sudah mulai melanda Kabupaten Gianyar,” ucapnya. *Kup

Pemangkasan pohon pule di Pura Dalem Griya Sakti Kabetan Desa Bakbakan Gianyar Kamis (21/12).
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer