Kamis, November 21, 2024
BerandaBaliCuaca Panas, Damkar Tangani Kebakaran di Enam Lokasi, Api Didominasi Melaplap Alang-alang

Cuaca Panas, Damkar Tangani Kebakaran di Enam Lokasi, Api Didominasi Melaplap Alang-alang

 

Gianyar (Bisnis Bali.Com) –
Dalam sehari Unit Damkar Gianyar disibukan pemadaman kebakaran yang didominasi lahan alang- alang. Kasat Pol PP dan Damkar Kabupaten Gianyar I Made Watha Minggu (15/10) mengatakan penyebab kebakaran alang-alang ini diduga karena cuaca panas.
Watha mengatakan kebakaran pertama terjadi di Jln iInsenyur Sutami Br.Semampan Desa Kemenuh Sukawati Gianyar. Yang terbakar bekas serabut kayu penanganan sekitar 30 menit.
Diungkapkannya, kebakaran kedua terjadi di Jln Sinta Br.Roban Kelurahan Bitera Gianyar. Benda yang terbakar alang-alang seluas 3 are dengan penanganan selama 15 menit.
Ia menjelaskan kebakaran ketiga kebakaran alang-alang di Pinggir Pantai Lembeng Desa Lembeng Sukawati. Luas lahan yang terbakar 20 are penanganan selama 45 menit.
Dipaparkannya kebakaran yang keempat di Jln Raya Siangan Br.dauh uma Desa Bitera Gianyar. Benda yang terbakar Alang Alang seluar 2 hektar penanganan selama 1 jam. “Tiga armada diturunkan berserta personel guna memadamkan api,” tuturnya.
Lebih lanjut dikatakannya, kebakaran kelima terjadi di Jln Pura Dalem Sabe Br. Sabe Desa Saba Blahbatuh. Benda yang terbakar sampah seluas 1,5 are , waktu penanganan selama 45 menit ditangani 3 armada damkar.
Made Watha menambahkan kebakaran keenam di Barat Pura Dalem Sukawati di Br. Kebalian Sukawati Gianyar. Benda yang terbakar Alang- Alang seluas 10 are dan penanganan selama 15 menit. Kebakaran di enam lokasi ditangani cepat agar api tidak sampai meluas di rumah penduduk, Puluhan armada dan personel damkar dikerahkan dalam penangan kebakaran dari pagi ” tuturnya. * Kup

Petugas damkar mengani kebakaran yang membakar alang- Alang.
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer