Gianyar (Bisnis Bali.com) –
Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, S.I.K menyerahkan bantuan revitalisasi situs budaya/agama berupa perbaikan Bale Penegtegan bertempat di Pura Bukit Dharma Durga Kutri Desa Buruan Kecamatan Blahbatuh Kabupaten Gianyar Jumat (13/10).
Dalam penyerahan bantuan tersebur, Kapolres Gianyar didampingi Pejabat Utama Polres Gianyar serta Kapolsek Blahbatuh dan diterima langsung oleh Bendesa Desa Adat Kutri I Wayan Jembong Arimbawan bersama Prajuru Adat Desa Adat Kutri.
Sebelum melaksanakan penyerahan terlebih dahulu personel Polres Gianyar dan Polsek Blahbatuh melaksanakan kegiatan bersih-bersih di Seputaran Areal Pura, mulai dari Utamaning Mandala, Madya Mandala sampai ke Nista Mandala.
Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada menyampaikan perbaikan atap bangunan Bale Penegteg di Pura Bukit Durga Kutri adalah kegiatan ke-2 kalinya. Kegiatan lanjutan setelah renovasi/perbaikan toilet umum yang ada di nista mandala pada bulan Juni 2023. “Revitalisasi situs budaya/agama adalah program Bapak Kapolri serangkaian Hari Bhayangkara Ke- 77 tanggal 1 Juli 2023, dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan meringankan beban masyarakat,” ucapnya.
Kapolres Gianyar berharap semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat khususnya pengempon Pura Bukit Durga Kutri. “Ini dengan harapan semoga bangunan toilet dan bale penegteg yang sudah kami revitalisasi dapat dijaga dan dirawat dengan baik sehingga bermanfaat bagi pengempon pura termasuk pemedek,” jelasnya.
Sementara itu Bendesa Desa Adat Kutri I Wayan Jembong Arimbawan mengucapkan banyak terima kasih khususnya kepada Kapolres Gianyar beserta seluruh jajarannya atas bantuan revitalisasi situs budaya pada bangunan toilet yang berada diareal nista mandala dan atap bale peneteg yang berada diareal utama mandala. “Bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga pengempon pura/pemedek dalam kegiatan upacara keagamaan,” tuturnya.*kup