SEBANYAK 14 kepala desa (perbekel) terpilih di Kabupaten Tabanan akan dilantik pada Senin (25/9). Usai pelantikan, perbekel bakal mengikuti kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas sesuai tupoksi jabatan selama dua hari yang digelar pada awal Oktober mendatang.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Tabanan I Gusti Ayu Nyoman Supartiwi mengatakan, pelantikan akan dilakukan pada pukul 10.00 Wita oleh Bupati Tabanan Dr. Komang Gede Sanjaya I Gedung Kesenian I Ketut Maria. Selain para perbekel terpilih bersama istri, pelantikan juga akan dihadiri Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Panitia Pilkel, Sekdes dan pihak kecamatan.
Ia mengharapkan para perbekel terpilih dalam bekerja selalu berpedoman pada Undang-undang yang berlaku dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat. Karena tugas pertama seorang pemimpin di desa adalah menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) yang merupakan program perbekel selama kurun waktu 6 tahun ke depan. “Bercermin dari itu, maka para perbekel agar memahami segala bentuk aturan pemerintahan desa untuk pembangunan di Kabupaten Tabanan,” tegasnya. *man