Gianyar (Bisnis Bali.Com) –
Memasuki liburan Idul Adha 1444 Hijriah, kawasan pariwisata Ubud diramaikan kunjungi wisatawan domestik dan mancanegara. Kapolsek Ubud Kompol I Made Uder, A.Md., S.H., M.Ag., Kamis (29/6) mengatakan di musim libur hari raya keagamaan ini Polsek Ubud telah melaksanakan memperketat pengaturan lokasi yang mempunyai kerawanan kepadatan arus lalu lintas dan simpang kemacetan
Kapolsek Ubud mengungkapkan saat liburan Idul Adha aktifitas masyarakat cukup tinggi. Ini memerlukan kehadiran anggota Polri untuk mengantisipasinya yaitu dengan pelaksanaan pengaturan lalu Lintas.
Dijelaskannya, untuk mengantisipasi terjadinya kepadatan arus lalulintas, Personel Lalu Lintas Polsek Ubud antara lain melaksanakan kegiatan pengaturan, pemantauan dan penyebrangan warga masyarakat yang akan beraktifitas berlokasi di Simpang Pengosekan, Desa Mas Ubud. “Ini yang menjadi pusat keramaian dan titik kepadatan lalu lintas saat Liburan Idul Adha,” ucapnya.
Masyarakat tentu menyambut positif kegiatan pengaturan yang dilaksanakan aparat Kepolisian. Dengan adanya kegiatan mengurai kepadatan lalu lintas, Polsek Ubud berharap pengaturan di sekitar lokasi bisa membantu masyarakat yang hendak beraktifitas.
Kompol I Made Uder menambahkan bahwa kegiatan pengaturan lalin yang dilaksanakan seluruh personil Polsek Ubud merupakan upaya untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat yang akan melaksanakan aktifitasnya. Masyarakat dan wisatawan diminta tidak memakirkan kendaraan dibadsn jalan sehingga memicu kemacetan.
“Dengan kehadiran Polri diharapkan masyarakat dan wisatawan. dapat dengan lancar dan aman serta nyaman dalam beraktifitas,” harapnya.* Kup