Sabtu, November 23, 2024
BerandaTeknologiEkonomi dan Tren Penjualan Smartphone Meningkat, CWorld Festival Hadiahkan Motor

Ekonomi dan Tren Penjualan Smartphone Meningkat, CWorld Festival Hadiahkan Motor

Denpasar (bisnisbali.com) – Seiring meningkatnya kunjungan wisatawan ke daerah ini berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat Bali. Itu terlihat dari animo masyarakat mencari smartphone sehingga ada keoptimisan terjadinya peningkatan tren penjualan di 2023.
CEO Celluler World (CW) Malika Jiwaji di Denpasar, Rabu (17/5) menyampaikan, ekonomi di daerah ini sudah kian membaik sejak dibukanya penerbangan internasional dan mulai banyaknya wisatawan mancanegara ke Bali. Alhasil bisnis seluler, aksesoris dan gadget di 2023 ini sudah kian meningkat bila dibandingkan masa pandemi Covid-19.
“Bila dibandingkan sebelum pandemi di 2029 maka nilai transaksi ponsel sudah mengalami kenaikan namun jika dilihat dari sisi unitnya di triwulan I/2023 ini jumlahnya hampir sama,” katanya.
Malika memproyeksikan pada triwulan I/2023 ada kenaikan signifikan kenaikan penjualannya hingga 30 persen jika dibandingkan dengan periode sama di 2019. Kenaikan itu belum termasuk transaksi untuk laptop, variabel device, internet of Things dan aksesoris.
Karena itu pada 15 Mei 2023 Cellular World menyelenggarakan pengundian berhadiah utama 1 unit Vespa LX125, 3 Unit Honda Scoopy, 5 Unit Smart TV 55” dan 30 Unit Smartphone. Sebagai pemenang Vespa LX125 yaitu Dewi Anggelina Z. Fangidae, sedangkan Scoopy dimenangkan Nyoman Arini, Ni Kadek Suarniti dan Ni Made Rusmini.
Chief Commercial Officer Cellular World, Ni Wayan Yuliani mengatakan, program ini sebagai bentuk apresiasi dan terimakasih kepada seluruh pelanggan cellular World karena telah selalu mempercayai sebagai toko ponsel terbaik dalam pemenuhan kebutuhan smartphone.
“Sebagai one stop shopping, dimana pelayanan setulus hati adalah konsen utama kami. Selain produk smartphone baik baru maupun second, juga menjual laptop baru dan second, serta juga IOT produk seperti TV dan wearable dan juga berbagai macam aksesoris,” katanya.
Sementara itu Key Account Manager Samsung Bali, Timotius menyamaikan, market Bali tumbuh cukup besar 30 persen sampai 40 persen dari tahun sebelumnya. Menariknya seiring membaiknya ekonomi dan digitalisasi, telah terjadi juga pergeseran segmentasi konsumen. Itu terlihat dari meningkatnya permintaan produk dengan harga kisaran Rp 3 juta sampai Rp 5 juta.
Ia pun memaparkan dengan era ponsel lipat adalah gebrakan teknologi, dalam 2 tahun belakangan ini samsung telah meluncurkan seri ke-4 untuk fold dan seri ke-3 untuk flip terbaru di Agustus 2022 lalu. Dari pengalaman berjualan ponsel lipat, di tahun-tahun awal memang ada ketidakyakinan konsumen terhadap ponsel ini terutama mengenai ketahanan fisik. Tapi trend kepercayaan konsumen makin tahun makin meningkat dan jumlah pembeli ponsel lipat tahun 2022 naik 1,5x dibanding tahun sebelumnya. Dapat disimpulkan trend ponsel lipat makin diminati konsumen.
CW selalu berkomitment untuk terus konsisten mengadakan program -program seperti ini sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh pelanggan. Program seperti ini pun sudah digelar dari 2012. Target dari diadakannya program-program seperti ini adalah untuk meningkatkan kepercayaan customer terhadap Cellular World sebagai satu-satunya toko ponsel pilihan terbaik. *dik

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer