Gianyar (Bisnis Bali.com) –
Dalam rangka meringankan kebutuhan warga yang kurang mampu di bulan Ramadhan, Kapolsek Gianyar menyalurkan bantuan sembako dari Kapolres Gianyar kepada warga kurang mampu, Senin (17/4) siang.
Penyaluran bantuan sembako tersebut dilakukan langsung oleh Kapolsek Gianyar Kompol I Gede Sudyatmaja, S.H., M.H. bersama anggota diwilayah Kelurahan Gianyar.
Kapolsek Gianyar menyampaikan bahwa pemberian bantuan sembako tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri kepada warga masyarakat kurang mampu di bulan Ramadhan.
“Hari ini kita berikan bantuan sembako kepada warga masyarakat kurang mampu di bulan Ramadhan,” ucapnya.
Menurutnya, pemberian sembako ini sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa terhadap sesama di bulan Ramadhan yang penuh berkah.
Selain itu, meskipun jumlahnya tidak seberapa tapi paling tidak semua ini merupakan wujud kepedulian dan bisa mengurangi beban mereka dalam mencukupi kebutuhan.
Salah satu warga merasa senang dan bahagia mendapat bantuan sembako dari Kapolres Gianyar dan merasa terbantu dalam memenuhi kebutuhannya saat menjalankan ibadah puasa.
“Terima Kasih Bapak Kapolres Gianyar sudah peduli dengan kami dan memberikan kami bantuan sembako, semoga Bapak Ibu semua selalu diberikan kesehatan dan rejeki yang banyak, ” tutur Kompol Sudyatmaja. *kup