Gianyar (Bisnis Bali.com) –
Dalam rangka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Semetara Pemilu Tahun 2024, KPU Kabupaten Gianyar mengundang KPU Provinsi Bali, instansi terkait, Pimpinan Partai Politik se-Kabupaten Gianyar, Ketua PPK se-Kabupaten Gianyar beserta seluruh jajaran KPU Kabupaten Gianyar dalam acara Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilu Tahun 2024 yang bertempat di Ruang Rapat Kantor KPU Kabupaten Gianyar yang diadakan Rabu (5/4).
Acara diawali dengan sambutan dan pembukaan oleh Ketua KPU Kabupaten Gianyar, I Putu Agus Tirta Suguna. Dilanjutkan dengan Pembacaan Tata Tertib Rapat Pleno Terbuka DPS Pemilu 2024 oleh Divisi Teknis Ibu Ni Luh Putu Reika Chrisyanti. Selanjutnya Penyampaian Dari Divisi Perencanaan Data dan Informasi A.A Gede Agung Eka Putra menyampaikan terkait dengan proses pemutakhiran data Daftar Pemilih Sementara yang diawali dengan Pemetaan TPS oleh Kpu Kabupaten Gianyar bersama PPK Se-Kabupaten Gianyar sehingga menghasilkan formulir model A -Daftar Pemilih. Pada Tanggal 12 Februari – 14 Maret petugas Pantarlih telah melakukan Pencocokan dan Penelitian Daftar Pemilih. Hasil dari Coklit Pantarlih di plenokan di tingkat PPS tanggal 30 Maret 2023 dan di tingkat PPK 1 April 2023 yang menghasilkan berita acara DPHP Tingkat PPS dan PPK.
Kemudian dilanjutkan masukan dan tanggapan oleh Parpol dan Bawaslu Kabupaten Gianyar serta instansi terkait. Hasil pleno di KPU Kabupaten Gianyar yang menyampaikan daftar pemilih dari 1591 TPS terdiri dari 1590 TPS Reguler dan 1 TPS Khusus maka diperoleh 193.336 pemilih laki-laki dan 198.923 pemilih perempuan sehingga total pemilih DPS Kabupaten Gianyar berjumlah 392.259.
Dalam penyampaian BA dan lampiran tersebut peserta rapat telah menyetujui Berita Acara Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Semetara Pemilu Tahun 2024 dan Lampirannya. Diakhir acara dilaksanakan penyerahan Berita Acara Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Semetara Pemilu Tahun 2024 dan Lampirannya kepada KPU Provinsi Bali, Bawaslu Kabupaten Gianyar dan Peserta Partai Politik Pemilu Tahun 2024.*kup