Minggu, November 24, 2024
BerandaBaliPembinaan Tertib Berlalulintas dan Jauhi Narkoba untuk Siswa SMA Negeri 1 Payangan

Pembinaan Tertib Berlalulintas dan Jauhi Narkoba untuk Siswa SMA Negeri 1 Payangan

Gianyar (Bisnis Bali.com) –
Kapolsek Payangan Polres Gianyar  AKP I Nengah Sona, SH. didampingi anggota melaksanakan kegiatan kunjungan ke SMA Negeri 1 Payangan, Jumat (3/2).
Kapolsek Payangan didampingi anggota dan guru setempat  memberikan pembinaan bertempat di Lapangan SMA Negeri 1 Payangan, yang diikuti oleh seluruh Siswa /siswi SMA N 1 Payangan.
Kapolsek Payangan menyampaikan penting tertib berlalulintas di jalan raya demi keselamatan terutama  menggunakan helm.
“Karena ternyata masih banyak kami jumpai siswa-siswi yang hendak berangkat maupun pulang sekolah saat mengendarai sepeda motor tidak menggunakan helm. Padahal helm merupakan kelengkapan yang wajib digunakan oleh pengendara motor saat berkendara di jalan, dan jauhi narkoba,” tegas Kapolsek Payangan AKP I Nengah Sona, SH.*kup
Kapolsek Payangan dan anggota melaksanakan kegiatan kunjungan ke SMA Negeri 1 Payangan. 
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer