Tabanan (bisnisbali.com) –Perjalanan rombongan api suci Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XV tahun 2022 yang diambil di kawasan Besakih, tiba di Kabupaten Tabanan. Api itu diterima Sekda Tabanan I Gede Susila di halaman depan kantor Bupati Tabanan, Sabtu, (19/11) siang.
Setelah diterima, api suci disemayamkan beberapa saat di lobi Kantor Bupati Tabanan, kemudian dilepas oleh Sekda menuju Kabupaten Badung. Turut hadir saat itu Kepala Dinas Pendidikan dan Ketua KONI Tabanan atau yang mewakili, Ketua Kontingen dan Panitia Porprov Tabanan, perwakilan atlet Tabanan serta guru dan siswa SMP N 2 Tabanan.
Sekda I Gede Susila mengatakan merupakan kebahagiaan tersendiri, terutama bagi insan olahraga di Provinsi Bali, karena sekian tahun aktivitas terhenti gara-gara pandemi covid-19. “Pada November tahun ini, kita bisa kembali menggelar Porprov Bali XV,” tambahnya.
Dia berharap even reguler ini tidak hanya menjadi momentum titik balik kebangkitan olahraga di Provinsi Bali, tetapi juga diharapkan menjadi salah satu pelumas bergeraknya ekonomi masyarakat. “Melalui keterlibatan atlet maupun suporter, akan ada interaksi ekonomi yang mendorong roda perekonomian secara luas,” tegas Susila.
Bercermin dari itu, mewakili Bupati Tabanan, Susila berharap agar seluruh komponen masyarakat menyambut even ini dengan suka cita dan penuh kegembiraan. “Gelorakan terus semangat api sportivitas, kabarkan kepada masyarakat secara luas bahwa api semangat ini tidak boleh padam. Sesulit apa pun perjuangan kita, tetep mekenyem, jangan menyerah dan tetap menjadi pelita, itulah sejatinya makna api yang kita kirab hari ini,” pinta Susila.
Pihaknya juga berpesan kepada seluruh atlet khususnya Tabanan, agar menjaga nama baik daerah Tabanan dan selalu junjung sportivitas. “Kepada para atlet khususnya Tabanan, jaga nama baik daerah, tunjukkan semangat pantang menyerah dan berikan kado terbaik buat Kota Tabanan yang merayakan hari ulang tahun ke-529 pada 29 November nanti,” pesan Susila.
Ketua Kontingen Porprov Tabanan Mulyadi Joyo Astowo menambahkan bahwa kirab api Porprov kali ini dilaksanakan secara sederhana, di mana api seluruhnya diterima di kantor bupati. “Awal perjalanan ini, api diambil di Besakih, keliling Bali, pertama di Buleleng nginep pada 18 Desember. Paginya menuju Jembrana, dan dari Jembrana berangkat sehinggaa di Tabanan pukul 14.00. Tadi dilepas oleh Bapak Sekda untuk melanjutkan ke Kabupaten Badung,” paparnya.
Dari Kabupaten Badung, api kemudian menuju Kota Denpasar, kemudian disemayamkan di Kantor Gubernur Bali. Sedangkan sore harinya diambil dan disulutkan pada pembukaan Porprov Bali XV pukul 17.00.
Joyo Astowo mengatakan, dalam Porprov ini ada sekitar 498 atlet devinitif dan mandiri termasuk official. Dimana terdapat 107 atlet devinitif dari 20 cabor, official/pelatih 39 dan atlet mandiri 292 orang. *man