Kamis, Oktober 31, 2024
BerandaBaliSerumpun Pohon Bambu Tumbang, Timpa Areal Pesiraman Pura Dalem Pujung Kaja

Serumpun Pohon Bambu Tumbang, Timpa Areal Pesiraman Pura Dalem Pujung Kaja

Petugas BPBD membersihkan pohon bambu tumbang menimpa Areal Pesiraman Pura Dalem di Banjar Pujung Kaja Desa Sebatu.
Gianyar (Bisnis Bali.com)-
Jumat (1/7) dilaporkan serumpun bambu tumbang di Banjar Pujung Kaja Desa Sebatu Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar.
Kepala Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gianyar, Drs. Ida Bagus Putu Suamba didampingi Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Gianyar, IGN Dibya Presasta mengatakan serumpun pohon bambu ini menimpa Areal Pesiraman Pura Dalem di Banjar Pujung Kaja Desa Sebatu.
IB. Suamba mengatakan pohon bambu ini memiliki panjang sekitar 17 m. Pohon bambu ini tumbang akibat cuaca ekstrim.
Ia menjelaskan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut dan tidak ada kerugian material. “Tidak ada Pelinggih di bawah pohon, dan tidak aktifitas masyarakat saat terjadi pohon tumbang,” tuturnya.
Dipaparkannya, BPBD Gianyar sudah menurunkan TRC BPBD untuk membersihkan pohon bambu yang tumbang tersebut. “Sekitar Pukul 16.35 pohon bambu yang tumbang tersebut sudah berhasil dibersihkan,” tegasnya. *Kup
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer