Sabtu, November 23, 2024
BerandaBaliTabanan Siapkan Tiga DTW untuk Kedatangan Peserta KTT G20

Tabanan Siapkan Tiga DTW untuk Kedatangan Peserta KTT G20

Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Tabanan hingga saat ini belum mendapat informasi resmi dari Dinas Pariwisata Provinsi Bali terkait kepastian kunjungan peserta KTT G20.

Tabanan (bisnisbali.com) –Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Tabanan hingga saat ini belum mendapat informasi resmi dari Dinas Pariwisata Provinsi Bali terkait kepastian kunjungan peserta KTT G20. Meski begitu, Pemkab Tabanan melalui Dispar telah mempersiapan tiga daya tarik wisata (DTW) untuk menerima kedatangan delegasi KTT G20.

Kepala Dispar Tabanan I Gusti Ngurah Agung Suryana mengungkapkan, saat ini sudah disiapkan tiga DTW yang menjadi destinasi favorit dikunjungi oleh wisatawan mancanegara (wisman) dan wisatawan domestik (wisdom). DTW tersebut yakni Tanah Lot, Ulun Danu Beratan dan Jatiluwih. “Kami siap menerima kedatangan tamu VVIP peserta KTT G20, namun masih menunggu konfirmasi atau kepastian resmi dari Pemerintah Provinsi Bali,” tuturnya, Jumat (22/4).

 Menurutnya, persiapan tetap difokuskan pada sapta pesona di kalangan DTW, kebersihan, keamanan dan prokes. Tidak ada persiapan khusus untuk menerima kunjungan peserta perhelatan internasional tersebut, apalagi di masa pandemi Covid-19 ini.

Di sisi lain, Agung Suryana menyatakan agar ajang internasional yang diselenggarakan di Bali tersebut bisa memberi manfaat lebih, seharusnya kegiatan di luar acara resmi tidak hanya dipusatkan di wilayah Badung dan Denpasar. Sejumlah kegiatan mesti dibagi-bagi ke daerah atau kabupaten lain di Bali, sehingga ikut merasakan dampaknya dalam rangka menggeliatkan ekonomi masyarakat akibat pandemi Covid-19.

Disebutkannya, kedatangan peserta KTT G20 ke DTW yang ada di Tabanan akan berimbas pada promosi wisata. Sebab, setelah berkunjung selanjutnya paling tidak akan menginformasikan kepada masyarakat di negara asalnya bahwa DTW di Tabanan layak didatangi. “Ujung-ujungnya geliat ekonomi di DTW akan bergulir. PAD, pendapatan retribusi dan pajak hiburan juga akan meningkat karena selama ini kita sangat ditunjang oleh pariwisata,” kilahnya.

Sementara itu, Kepala Divisi Promosi dan Pengembangan DTW Tanah Lot, Ni Made Suarniti, menyampaikan hingga kini pihaknya masih menunggu kepastian kedatangan peserta KTT G20 ke DTW Tanah Lot. Ia berharap DTW Tanah Lot dikunjungi sehingga kecipratan berkah dari ajang internasional tersebut sekaligus menjadi ajang promosi bahwa Tanah Lot aman dan nyaman dikunjungi.

“Kami tidak ada persiapan khusus jika mereka datang ke Tanah Lot. Sebab, selama ini protap menerima kedatangan wisatawan selalu dilakukan. Jika pun nanti informasinya mendadak untuk dikunjungi, kami selalu siap,” tegasnya. *man

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer