Gianyar (bisnisbali.com) –Polres Gianyar menggelar Gerai Vaksin Presisi di Desa Medahan, Kecamatan Bahbatuh, bekerja sama dengan Klinik Omsa dan Kenak Medical, Rabu (23/3). Kegiatan vaksinasi Covid-19 ini merupakan pelaksanaan hari ketiga.
Kapolsek Blahbatuh Kompol I Ketut Suharto Giri menjelaskan, segenap personelnya melakukan pengamanan sekaligus memberikan pelayanan pendampingan kepada masyarakat yang mengikuti vaksinasi. Personel Polsek Blahbatuh juga turut mengecek protokol kesehatan di lokasi kegiatan.
Petugas vaksinasi berhasil menyuntikkan sebanyak 384 dosis vaksin.
Menurutnya, meskipun sudah divaksin Covid-19, masyarakat harus tetap mengedepankan protokol kesehatan dengan menerapkan 5M. Ini mencakup memakai nasker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Kabag Operasi Polres Gianyar Kompol I Wayan Latra saat memantau kegiatan vaksinasi menyampaikan apresiasi terhadap antusias masyarakat mengikuti Gerai Vaksin Presisi. Hal ini tidak terlepas dari upaya sosialisasi dari rumah ke rumah yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan penerangan keliling oleh personel piket sehingga kehadiran masyarakat peserta vaksinasi dapat dimaksimalkan. *kup