Sabtu, November 23, 2024
BerandaBaliPeluncuran Buku Transformasi Digital Perbankan Searah denganĀ Roadmap OJK

Peluncuran Buku Transformasi Digital Perbankan Searah denganĀ Roadmap OJK

Denpasar (Bisnis Bali.com) –
Roberto Akyuwen selalu menerbitkan sebuah buku sesuai dengan profesinya di OJK. Kali ini buku yang diluncurkan terkait transformasi digital perbankan yang searah dengan roadmap OJK yaitu digitalisasi perbankan.
BPR Kanti turut menyukseskan peluncuran buku transformasi digital perbankan Dr. Roberto Akyuwen. Seremonial peluncuran buku ini dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Bali Tjokorda Artha Ardana Sukawati (Cok Ace) ditandai dengan pemukulan gong, dilaksanakan pada Kamis (27/1) di Kampus Undiknas, Sidakarya, Denpasar.
Direktur Utama BPR Kanti I Made Arya Amitaba,Ā mengatakan, fenomena perbankan untuk segera melakukan adaptasi didalam proses bisnis agar tidak kehilangan pangsa pasarnya. Salah satu strategi yang telah menjadi keharusan untuk ditempuh bank adalah dengan melakukan transformasi digital.
Ia menjelaskan penggunaan teknologi digital diyakini akan memampukan bank untuk menjaga kelangsungan bisnisnya. ” Terlebih lagi dengan ada pandemi Covid-19 yang membuat intensitas penggunaan produk dan layanan keuangan berbasis digital oleh masyarakat kian memuncak,ā€ jelasnya.
Amitaba memaparkan bedah buku ini merupakan momen yang sangat luar biasa, tranformasi digital di era digital apalagi menyikapi pandemi covid bagiĀ  perbankan merupakan suatu keharusan. ” Kita bisa eksis dalam masa transisi ini ,” tegasnya.
Direktur Utama BPR Kanti ini menambahkan implementasi visi BPR Kanti sejalan dengan pemerintah. Bank yang ada ditengah masyarakat dan dirasakan keberadaan di tengah masyarakat. ā€œBPR Kanti berupaya mengatasi masalah yang dihadapi keuangan daerah, mencoba memberikan bantuan modal kerja mengatasi kesulitan likuiditas ,” jelasnya.*kup
Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer