Gianyar (bisnisbali.com) –Penerimaan pajak Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Gianyar telah melewati 100 persen dari total target Rp 580.948.131.000 pada tahun 2021. KPP Pratama Gianyar sudah berhasil menghimpun penerimaan negara sebesar Rp 581.761.458.384 atau sekitar 100,14 persen dari total target penerimaan yang ditetapkan tahun 2021.
Kepala KPP Pratama Gianyar Moch. Luqman Hakim, Minggu (26/12), mengatakan KPP Pratama Gianyar merupakan Kantor Pelayanan Pajak pertama yang berhasil mencapai 100 persen target penerimaan di lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Bali. Capaian ini ditorehkan di tengah-tengah situasi perekonomian Bali yang belum pulih akibat pandemi Covid-19. Ini merupakan capaian terbaik KPP Pratama Gianyar dalam kurun waktu empat tahun terakhir.
‘’Setelah beberapa tahun penerimaan pajak KPP Pratama Gianyar tidak 100 persen, akhirnya tahun ini kami yang pertama berhasil meraih 100 persen di lingkungan Kanwil DJP Bali,” ucap pria yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala KPP Pratama Kupang ini.
KPP Pratama Gianyar memiliki wilayah yang cukup luas meliputi empat kabupaten di Bali bagian timur. Empat kabupaten tersebut adalah Gianyar, Bangli, Klungkung dan Karangasem. Mengingat wilayah kerja yang cukup luas, tentunya perlu upaya dan strategi khusus guna mengamankan target penerimaan pajak.
“KPP Pratama Gianyar ini cukup unik. Kami memiliki wilayah kerja dengan empat kabupaten yang tentunya pajak-pajak dari pencairan dana APBD setiap daerah wajib kami kawal. Oleh karena itu, kami selalu menjalin komunikasi dan sinergi yang baik dengan seluruh pemerintah daerah yang ada di wilayah kerja kami,” tegas Moch. Luqman. *kup