BPD dan Perbekel Diminta Wujudkan Program Prioritas

Sebanyak 457 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Gianyar masa jabatan 2021-2027 dilantik Bupati I Made Mahayastra di Alun-alun Gianyar, Senin (20/12).

217
BPD - Pelantikan anggota BPD se-Kabupaten Gianyar.

Gianyar (bisnisbali.com) – Sebanyak 457 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Gianyar masa jabatan 2021-2027 dilantik Bupati I Made Mahayastra di Alun-alun Gianyar, Senin (20/12).

Bupati Made Mahayastra mengatakan, BPD mempunyai peranan yang sangat penting bagi Pemkab Gianyar. Ia mencontohkan dana-dana khusus pengelolaan sampah dan dana alokasi khusus cadangan sekarang dikelola oleh kepala desa dan melibatkan BPD. Untuk itu, anggota BPD diingatkan senantiasa melanjutkan program yang menyentuh masyarakat dan demi kepentingan umum.

Ia minta anggota BPD se-Kabupaten Gianyar jangan malu bertanya, berkoordinasi dan berkonsultasi dengan BPD yang telah purna tugas. “Terpenting adalah tetap berkoordinasi dan bersinergi dengan perbekel untuk bersama-sama mewujudkan program prioritas di desa. Laksanakan program dengan sebaik-baiknya sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat desa,” tegasnya.

Sinergi dan kreativitas yang baik antara BPD dan kepala desa diharapkan mampu membuat inovasi baru untuk kemajuan desa. Belakangan banyak kepala desa yang saling bersaing menunjukkan inovasi atau program-program yang langsung menyentuh masyarakat untuk kemajuan desa.

Bupati Gianyar juga menekankan kepala desa agar berani melakukan terobosan baru yang akan membawa desa ke arah yang lebih baik.  “Kalau kepala desanya tidak kreatif dan tidak ada dukungan dari BPD biasanya tidak akan pernah maju. Kalau tidak pernah dicoba terkait kebijakan-kebijakan atau terobosan untuk memajukan desa, program tidak akan pernah berhasil,” tambah Mahayastra. *kup