Sabtu, November 23, 2024
BerandaBaliPolsek dan Masyarakat Bersihkan Cabang Pule

Polsek dan Masyarakat Bersihkan Cabang Pule

Curah hujan yang tinggi menyebabkan cabang pohon pule patah di Pura Dalem, Desa Adat Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Senin (6/12).

Gianyar (bisnisbali.com)-Curah hujan yang tinggi menyebabkan cabang pohon pule patah di Pura Dalem, Desa Adat Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Senin (6/12). Patahan cabang pohon pule itu jatuh dan menutupi Jalan Raya Udayana Buruan.

Kanit Samapta Polsek Blahbatuh AKP I Dewa Nyoman Suana mengatakan, patahan cabang pohon pule tersebut membuat jalan utama penghubung Desa Buruan menuju arah Ubud terhalang dan sempat menimbulkan kemacetan lalu lintas.

Menurut Bendesa Adat Buruan, I Wayan Nuraga, patahnya cabang pohon pule yang dikeramatkan masyarakat setempat tidak sampai menimbulkan kerugian materi maupun korban jiwa. “Patahnya cabang disebabkan oleh hujan lebat. Cabang yang sudah rapuh tidak dapat menahan berat daun,” jelasnya.

Ia menyampaikan terima kasih atas upaya dan kesigapan Polsek Blahbatuh, BPBD Gianyar dan warga membersihkan cabang pohon pule yang patah. Walaupun dalam kondisi hujan, semuanya tetap bersemangat melakukan pembersihan.

Kapolsek Blahbatuh Kompol I Ketut Suharto Giri mengungkapkan, pihaknya menerjunkan mobil Dinas PRC Unit Samapta bersama sejumlah personel untuk membersihkan cabang pohon yang patah. Mobil dinas tersebut telah dilengkapi perlengkapan pertolongan pertama siaga bencana. *kup

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer