Kamaniiya Petitenget Seminyak Hadirkan Desain Kamar Modern Minimalis

331

Mangupura (bisnisbali.com) – Industri perhotelan Bali menyambut dengan hangat kehadiran Kamaniiya Petitenget Seminyak, sebuah hotel baru bintang 4 yang berlokasi di jalan Petitenget Seminyak, area  paling populer bagi para turis domestik maupun internasional, hanya berjarak 20 menit dari Bandara  Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali.

“Kamaniiya Petitenget Seminyak yang sebelumnya dikenal sebagai hotel Ibis Styles Petitenget, menghadirkan desain kamar berkonsep minimalis,” ujar General Manager Kamaniiya Petitenget Seminyak, Debby Resnatari saat media gathering, Jumat (15/10) malam.

Dengan akses yang mudah untuk menuju atau berkeliling di sekitar area Seminyak, hotel ini menjadi tujuan menginap favorit untuk memulai pengalaman seru Anda di Pulau Bali. Ada banyak pilihan yang  dapat Anda lakukan di sekitaran Kamaniiya Petitenget Seminyak, beragam aktivitas dan hiburan dapat  ditemui hanya dengan berjalan kaki, seperti kehidupan malam yang glamor, butik-butik trendi, galeri seni eklektik, tempat makan berkelas, Pantai Petitenget yang terkenal, dan hanya dengan berkendara 10 menit Anda akan berada di area Canggu, sebuah tempat yang tengah populer bagi para digital nomad.

Terinspirasi dari kata yang diambil dari Bahasa Sansekerta, Kamaniiya diartikan sebagai sesuatu yang diidamkan, cantik, menyenangkan,serta keindahan pada aspek feminisme. Berangkat dari hal ini yang  menjadi acuan bagi hotel untuk memberikan pelayanan yang penuh dengan kehangatan dan  kenyamanan bagi para tamu.

Kamaniiya Petitenget Seminyak menawarkan 134 kamar dengan desain modern minimalis yang terdiri dari 112 kamar tipe Superior, 12 kamar tipe Deluxe, dan 10 kamar tipe Junior Suite. Ukuran kamar  yang beragam dimulai dari 22m2 hingga 43m2, dilengkapi dengan 32” LED TV, pembuat kopi dan teh, safe deposit box, dan Wi-Fi gratis. Akomodasi yang luas ini cocok bagi para tamu yang bepergian dengan keluarga atau bersama anak-anak, pasangan, tamu bisnis, dan bagi mereka yang menginginkan staycation pada akhir pekan.

Kamaniiya Petitenget Seminyak juga menyediakan ruang  pertemuan yang ideal untuk acara atau rapat yang dapat mengakomodir peserta mulai dari 30 hingga  70 orang. Semua ruang pertemuan dilengkapi dengan mebel modern dan teknologi audiovisual untuk mendukung produktivitas para tamu. Untuk memastikan kesehatan dan kenyamanan para tamu, hotel juga menyediakan tempat berolahraga di pusat kebugaran, kolam renang terpisah untuk dewasa dan anak-anak, pelayanan spa, serta ruangan khusus bermain untuk anak.

Manjakan lidah Anda dengan masakan khas Indonesia yang disajikan lengkap dan hidangan internasional yang menggugah selera di Bujana Restaurant. Bujana Restaurant dibuka untuk sarapan, makan siang, dan makan malam dengan beragam pilihan menu, termasuk kue-kue, buah-buahan tropis, pilihan masakan telur untuk sarapan dan bermacam spesialisasi lainnya. Anda bisa memilih tempat duduk di dalam ataupun di luar ruangan sembari menikmati makanan dan pemandangan kolam renang.

Keamanan dan kesehatan para tamu selalu menjadi prioritas utama bagi Kamaniiya Petitenget Seminyak. Fasilitas yang lengkap bagi para tamu yang sedang menginap atau orang yang berencana untuk bepergian akan selalu dipastikan terjaga. Kamaniiya Petitenget Seminyak telah menerima sertifikat CHSE dari pemerintah Indonesia. CHSE merupakan standar protokol kesehatan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia yang didasarkan atas Kebersihan, Kesehatan, Keamanan, dan Keberlanjutan Lingkungan, dalam rangka merespon pandemi COVID-19 sebagai salah satu wujud komitmen hotel demi kenyamanan para tamu.

“Kamaniiya Petitenget Seminyak telah mengimplementasikan beberapa protokol baru dan menerapkannya di pelayanan, perlengkapan di dalam kamar, dan fasilitas yang tersedia selama tamu menginap,” tambah Debby.

Kondisi tersebut terlihat dari peningkatan pembersihan ruang publik, seperti meningkatkan frekuensi pembersihan dan proses disinfeksi, terutama di area yang sering dilewati banyak orang, seperti toilet dan lift, serta menyediakan lebih banyak tempat sanitasi untuk tangan.

Pengunjung juga akan melihat banyak papan petunjuk di beberapa tempat di dalam hotel yang mengingatkan tamu untuk selalu menjaga jarak fisik dan berdiri setidaknya 2 meter antara satu sama lain.

Selain itu, para staf akan mengenakan alat pelindung diri (misalnya penutup wajah, masker, dll) berdasarkan aktivitas yang mereka lakukan dan atas arahan dari otoritas setempat. Para tamu dipersilahkan untuk mengenakan penutup wajah pribadi jika diinginkan.

DI setiap kamar tamu, dibersihkan dan didesinfeksi secara menyeluruh sebelum tamu  baru memasuki kamar. Hotel akan menyediakan layanan housekeeping setiap harinya ketika tamu sedang tidak berada di dalam kamar. Hotel akan melakukan pemeriksaan suhu untuk rekanan dan vendor di titik  masuk area hotel. Untuk tamu, hotel akan melakukan pemeriksaan suhu sesuai dengan anjuran pemerintah. *rah