Pande Ketut Suartaya, Layani Karantina OTG

MASYARAKAT yang masuk dalam orang tanpa gejala (OTG) Cocid-19 bisa mengikuti proses karantina di tempat isolasi terpusat (isoter).

246
GM Hotel Vasini, Pande Ketut Suartaya.

MASYARAKAT yang masuk dalam orang tanpa gejala (OTG) Cocid-19 bisa mengikuti proses karantina di tempat isolasi terpusat (isoter). Manajemen Hotel Vasini siap memberikan pelayanan dan fasilitas bagi OTG sehingga segera pulih dari paparan Covid-19.

GM Hotel Vasini, Pande Ketut Suartaya, mengatakan tenaga kesehatan (nakes) yang merawat OTG disediakan ruang pertemuan sebagai kantor administrasi dan perlengkapan medis. Sementara komunikasi antara nakes, Satgas Covid dan hotel manajemen dilakukan lewat grup WhatsApp. ‘’Apabila OTG mengalami keluhan, mereka bisa kontak melalui telepon ke ruangan nakes melalui nomor yang sudah disediakan,” ucapnya.

Agar OTG senang dan cepat sembuh, pihaknya menyediakan fasilitas WiFi dengan kecepatan 50 Mbps dedicated untuk kebutuhan ponsel OTG. Manajemen hotel juga menyediakan hiburan di channel 1 TV, Inhouse Movie (domestik dan film luar) nonstop, papan catur dan permainan termasuk meja pingpong.

Disebutkannya, Hotel Vasini menyediakan 70 kamar untuk OTG dari Kabupaten Klungkung dan 50 kamar bagi OTG asal Kabupaten Gianyar. OTG diberikan vitamin untuk 10 hari saat masuk dan masker oleh Dinas Kesehatan. Sesuai aturan pemerintah, OTG dirawat minimal 10 hari. Setelah 10 hari, mereka diberikan surat keterangan selesai menjalani karantina. *kup