Minggu, November 24, 2024
BerandaBaliHari Pencoblosan, Bank Tutup Layanan Langsung

Hari Pencoblosan, Bank Tutup Layanan Langsung

Pada hari pemungutan suara atau pilkada Tabanan, Rabu (9/12) besok, semua bank tidak beroperasi alias tutup.

Tabanan (bisnisbali.com) –Pada hari pemungutan suara atau pilkada Tabanan, Rabu (9/12) besok, semua bank tidak beroperasi alias tutup. Nasabah pun diarahkan memanfaatkan layanan melalui mesin anjungan tunai mandiri (ATM) maupun layanan transaksi online.

Pimpinan BRI Kantor Cabang Tabanan, Pranathan Triatmojo, Senin (7/12) mengungkapkan, segala aktivitas transaksi langsung perbankan akan libur pada saat hari pencoblosan. Meski begitu, kebutuhan layanan transaksi perbankan masih tetap terlayani pada saat libur nanti yakni dengan beralih memanfaatkan layanan mesin ATM yang tersedia di sejumlah titik atau bisa juga melalui layanan online salah satunya mobile banking  untuk memenuhi kebutuhan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan pada saat itu.

“Layanan hanya libur satu hari saja, yaitu pada Rabu. Keesokan harinya pada hari Kamis layanan langsung perbankan sudah buka kembali seperti biasa,” tuturnya.

Kata Pranathan, seiring dengan liburnya layanan langsung perbankan, pihaknya juga mengantisipasi lonjakan transaksi penarikan dana nasabah melalui mesin ATM sehingga semua kebutuhan dana tetap terlayani pada saat itu. Transaksi keuangan terjadi sedikit peningkatan dan kemungkinan akan terjadi hingga H-1 pemungutan suara.

Sementara itu, salah seorang nasabah yang juga pelaku usaha, Gede Wijana mengungkapkan, liburnya layanan langsung perbankan pada saat pencoblosan nanti tidak akan menghambat transaksi maupun kebutuhan layanan perbankan pada sektor usaha. Saat ini, dengan berbagai layanan teknologi transaksi perbankan yang ditawarkan membuat semua kebutuhan nasabah sudah makin dimudahkan.

“Nasabah bisa manfaatkan transaksi melalui mesin ATM atau layanan online lainnya. Saya rasa tidak akan menghambat usaha, terlebih lagi libur perbankan ini hanya sehari. Kondisi itu masih bisa disikapi nasabah,” kilahnya.

Dia menambahkan, di zaman serba digital, layanan keuangan tidak lagi patokannya harus datang ke bank untuk bertransaksi langsung, namun kini nasabah sudah bisa melakukannya secara online. Sebab menurutnya, lebih cepat dan praktis, bahkan untuk bertransaksi dengan menggunakan mobile banking bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja.*man

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer