Gianyar (bisnisbali.com)- Sejak pandemi virus corona (COVID-19), kebutuhan akan alat pelindung diri (APD) seperti masker mengalami peningkatan. Ketua Fraksi PDIP Gianyar, Ketut Sudarsana saat pembagian 15 ribu masker gratis di Pasar Umum Gianyar Sabtu (11/4) mengatakan Fraksi PDIP DPRD Gianyar manfaatkan produk masker usaha kecil dan menengah dibagikan kepada masyarakat guna memerangi COVID-19.
Sudarsana menyampaikan di tengah kesulitan ekonomi akibat pandemi COVID- 19, sektor UKM ini masih bisa bertahan dan tidak sampai merumahkan karyawannya. Ia mengarahkan UKM di bidang garmen untuk membantu membuat masker kain.
Ia mencontohkan 15.000 masker kain ini dipesan UKM asal Sukawati. UKM murni mempekerjakan perajin lokal. Masker kain ini dibeli Rp 3500 per pcs dalam partai besar. Sumber dana masker kain ini berasal dana gotong royong dari anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Gianyar.
Ketut Sudarsana menyampaikan kabupaten Gianyar kini telah mencatat 5 pasien positif COVID-19. Melihat peningkatan itu seluruh warga dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan. Dengan melihat penambahan warga yang positif di Kabupaten Gianyar, dan penambahan signifikan secara nasional, menandakan wabah masih terus berlanjut.
Sudarsana menambahkan selain membagikan masker DPRD Gianyar yang turun juga mengedukasi masyarakat manfaat penggunaan masker guna mencegah penyebaran virus Corona. Masyarakat juga diarahkan berprilaku hidup sehat, rajin cuci tangan dan kurangi keluar rumah.
Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Gianyar Ni Made Ratnadi juga mengajak seluruh warga untuk meningkatkan kewaspadaan terkait pandemi corona “ Kami melibatkan partai dan seluruh anggota fraksi melakukan kegiatan terukur terencana salah satunya pembagian APD berupa masker,” katanya. *kup