Senin, November 25, 2024
BerandaBaliGianyarHari Ibu, Berdayakan Kaum Perempuan

Hari Ibu, Berdayakan Kaum Perempuan

Dalam memperingati Hari Ibu yang ke-91 tahun 2019 dan HUT ke-20 Dharma Wanita Persatuan (DWP) memiliki misi perjuangan kesetaraan gender.

Gianyar (bisnisbali.com) –Dalam memperingati Hari Ibu yang ke-91 tahun 2019 dan HUT ke-20 Dharma Wanita Persatuan (DWP) memiliki misi perjuangan kesetaraan gender. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB), Cokorda Gede Bagus Lesmana Trisnu baru-baru ini mengatakan melalui hari ibu pemerintah memberdayakan kaum perempuan dalam pembangunan Gianyar.

Diungkapkannya,  peringatan Hari Ibu ke-91 Tahun 2019 dimaksudkan untuk mewarisi nilai-nilai luhur dan semangat perjuangan kaum perempuan kepada seluruh masyarakat. Ini terutama generasi muda untuk mempertebal tekad dan keyakinan dalam melanjutkan perjuangan mengisi kemerdekaan dan pembangunan.
Menurutnya, tujuan yang paling utama dalam perayaan Hari Ibu ini untuk lebih membangkitkan kepedulian masyarakat dalam perspektif  perempuan berdaya. Ini dapat dicapai dan dilakukan oleh  tiap perempuan sebagai bentuk kesetaraan gender.
Cokorda Gede Bagus Lesmana Trisnu, menambahkan memperingati Hari Ibu yang ke-91 tahun 2019 untuk mewujudkan harmoni antara laki-laki dan perempuan. Ini serta mendukung penguatan karakter Perempuan Berdaya Indonesia Maju melalui sektor ekonomi kewirausahaan. ” Ini sebagai salah satu solusi penurunan angka kekerasan terhadap perempuan,” tambah Cokorda Gede Bagus Lesmana.*kup

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer