Manfaat Langsung terhadap Nasabah LPD Pemogan Rutin Bagikan Kupon Belanja Jelang Hari Raya

LPD Desa Adat Pemogan Denpasar terus berupaya memberikan manfaat kepada masyarakat

762
Kepala LPD Desa Adat Pemogan I Wayan Mendra

LPD Desa Adat Pemogan Denpasar terus berupaya memberikan manfaat kepada masyarakat. Terlebih kepada nasabah, LPD Pemogan memberikan kupon belanja jelang hari raya khususnya hari raya Galungan dan Kuningan.

Kepala LPD Desa Adat Pemogan I Wayan Mendra saat ditemui, Jumat (20/12) mengatakan, pemberian kupon belanja ini dilakukan melalui kerja sama dengan pasar desa adat setempat. “Kupon ini biasanya diberikan menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Namun, terkadang juga kami juga selingi dengan pemberian parsel,” ungkapnya.

Nominal kupon sebesar Rp10.000. Kupon diberikan kepada nasabah yang memiliki tabungan ataupun deposito yang disesuaikan dengan jumlah tabungan yang dimiliki. “Kita hitung pemilik tabungan dengan kelipatan Rp10 juta dapat 1 kupon,” katanya.

Hal ini tentu memotivasi nasabah untuk terus meningkatkan saldo tabungannya. Dengan hadiah langsung tentu nasabah merasakan manfaat yang diberikan.

Selain penghargaan untuk nasabah secara langsung berupa pemberian kupon atau parsel, kata Mendra, LPD Desa Adat Pemogan juga memberikan manfaat lainnya kepada nasabah. Seperti memberikan santunan kematian kepada masyarakat yang mengalami kedukaan nominal Rp1 juta per orang ditambah karangan bunga. Di luar 20 persen dari laba yang rutin diserahkan setiap tahunnya, LPD Desa Adat Pemogan juga memberikan dana punia saat piodalan di Pura Kahyangan Tiga, termasuk insentif ke pemangku serta kelian banjar juga diberikan oleh LPD. Selain itu, secara rutin LPD Pemogan juga menggelar upacara nyekah dan atiwa-tiwa massal secara gratis kepada masyarakat. *wid