Gianyar (bisnisbali.com) –Memasuki pengujung tahun 2019, Bupati Gianyar, I Made Mahayastra melantik sejumlah Pejabat Tinggi Pratama dan Pejabat Adminsitrasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gianyar. Pengambilan sumpah, pengangkatan dan pelantikan dilakukan langsung Bupati Mahayastra di Taman Halaman Belakang Kantor Bupati Gianyar, Selasa (12/11).
Adapun Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat yang diambil sumpah dan dilantik sebanyak 399 orang dengan rincian, pada eselon II b terdapat perpindaham antar- eselon sebanyak 1 orang dan pengukuhan sebanyak 2 orang. Pada eselon IIIa, terdapat promosi sebanyak 14 orang. Pindah eselon 5 orang, dan pengangkatan sebanyak 9 orang. Pada eselon IIIb terdapat promosi sebanyak 16 orang, pindah eselon 15 orang dan pengangkatan 18 orang. Pada eselon IVa terdapat promosi sebanyak 54 orang, pindah eselon 152 orang dan pengukuhan sebanyak 84 orang. Serta pada eselon IVb, terdapat perpindahan eselon 25 orang dan pengukuhan sebanyak 4 orang.
I Wayan Suardana, S.Sos., MAP, sebelumnya menjabat Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Gianyar menjadi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Gianyar. Drs. I Wayan Suradnya, M.Si. yang sebelumnya Asisten Administrasi Ekonomi dan Pembangunan Sekda Kabupaten Gianyar menjadi Asiten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kabupaten Gianyar.
Sementara, Drs. I Wayan Kujus Pawitra, S.Sos., MAP yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar sekarang menjabat Sekretaris DPRD Kabupaten Gianyar. Drs. I Ketut Sedana, MAP yang sebelumnya menjabat Sekretaris Inspektorat Kabupaten Gianyar sekarang menjabat Kepala Bagian Hukum Setda Kabupaten Gianyar.
Drs. I Nyoman Wenaya Adiwirata yang sebelumnya menjabat Kepala Bidang Angkutan pada Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar sekarang menjabat Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Gianyar. Drs. I Wayan Arsana yang sebelumnya Kepala Bidang Pengembangan Potensi Wilayah pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian Pengembangan Kabupaten Gianyar saat ini menjabat Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Gianyar.
Bupati Gianyar, I Made Mahayastra mengatakan, jabatan mengandung tanggung jawab yang besar dan merupakan sebuah kepercayaan yang harus dilaksanakan dengan baik. Untuk itu, jabatan tersebut hendaknya dimaknai sebagai ajang untuk menunjukkan dan membuktikan kemampuan kerja terbaik guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Gianyar. “Setelah dilantik, bagi pejabat jangan terus merasa jadi pejabat. Ini baru pertama, dengan kesempatan yang diberikan, apa yang bisa dilakukan, apa yang bisa diperbuat. Berbuatlah sebaik-baiknya, bertanggung jawablah kapada masyarakat Gianyar,” kata Mahayastra.
“Pegawai ke depan, harus mempunyai kemampuan di bidang teknologi. Tidak boleh tidak. Kalau ingin berkarir sebagai birokrat, tidak boleh tidak harus belajar. Karena pekerjaan tanpa dilandasi penguasaan teknologi tidak akan bisa cepat untuk menyelesaikan tugas-tugas,” tegas Mahayastra. *kup