Mangupura (bisnisbali.com) – Setelah sukses dengan gelaran pertama pada 2018 lalu, Uma Seminyak kembali menggelar Seminyak Design Week (SDW) di tahun 2019 yang diadakan pada 18 -27 Oktober 2019. Dengan tagline “Design for Better Community”, SDW 2019 menghadirkan program yang dapat menyatukan dunia desain, bisnis dan kebijakan publik.
Direktur SDW Jacob Gatot Sura mengatakan SDW 2019 menghadirkan pameran desain dan inspiring talks sebagai program utama, ditambah program lainnya seperti design talks, design trail, creative workshops, design market, coffee hopping dan satellite events. (SDW 2019 diantaranya berkolaborasi dengan Indonesian Young Architects yang mengamati morfologi kota di Bali yang dipengaruhi oleh perkembangan ekonomi, kultur dan adat. Ada pula eksplorasi dan inovasi penciptaan benda oleh para desainer dan artisan untuk mencari solusi yang lebih baik terhadap lingkungan dan komunitas di sekitarnya dalam bentuk produk dan furnitur,” ujar Jacob.
Tahun ini, SDW mengajak para fresh graduate dan mahasiswa dengan potensi karya yang progresif dan kreatif untuk mengikuti pameran. Mereka memanfaatkan teknologi dalam aplikasi karya-karya, misalnya augmented book serta pygmy.
Asosiasi Desain Grafis Indonesia (ADGI) menampilkan penerapan desai grafis untuk segala sesuatu yang visual, mulai dari desain kemasan, sistem tanda, poster, desain informasi serta t-shirt. Sementara dari bidang fesyen & tekstil bersama Myra Juliarti, SDW 2019 menggagas konsep fesyen berkelanjutan dan menonjolkan sisi lokalitas. “SDW 2019 memberi ruang bagi para desainer muda, creativepreneur, pelaku industri kreatif yang sedang berkembang. Perbedaannya dengan festival desain lain, di sini kami melibatkan komunitas. Kami menjadikan festival ini sebagai ruang pertemuan dan memunculkan potensi desainer untuk berinteraksi dengan khalayak yang lebih luas. Membangun kesadaran bersama melalui dunia desain untuk menjadikan hidup dan penghidupan yang lebih baik,” imbuh Jacob.
Program-program utama SDW 2019 bertempat di Vivere Gallery, Legian. Sedangkan rangkaian program lainnya akan tersebar di pelbagai ruang kreatif di Seminyak dan sekitarnya. *dar