Sabtu, November 23, 2024
BerandaBaliSerangkaian HUT Ke-35 LPD Bali, BKS-LPD Awali dengan "Mejaya-jaya"

Serangkaian HUT Ke-35 LPD Bali, BKS-LPD Awali dengan “Mejaya-jaya”

Serangkaian perayaan ke-35 HUT LPD Bali yang tahun ini dipusatkan di Kabupaten Bangli, BKS-LPD Bali melaksanakan upacara mejaya-jaya di Pura Kehen, Bangli.

Bangli (bisnisbali.com) –Serangkaian perayaan ke-35 HUT LPD Bali yang tahun ini dipusatkan di Kabupaten Bangli, BKS-LPD Bali melaksanakan upacara mejaya-jaya di Pura Kehen, Bangli. Kegiatan yang dilaksanakan, Jumat (11/10) diikuti oleh panitia perayaan HUT sebagai awal mula serangkaian acara HUT ke-35 LPD Bali.

Ketua Panitia sekaligus Ketua BKS-LPD Kabupaten Bangli, I Ketut Sudana, pada sela-sela acara mengatakan, kegiatan ini merupakan langkah awal memantapkan persiapan acara yang akan berlangsung pada November mendatang. “Kegiatan ini sebagai bentuk pemberitahuan dan permohonan agar pelaksanaan kegiatan yang dipusatkan di Kabupaten Bangli ini berjalan dengan lancar,” ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakannya, kegiatan ini diawali dengan upacara mapiuning (memberi tahu) serta mohon izin terkait kegiatan yang akan dilakukan dan dilanjutkan dengan mejaya-jaya atau pengukuhan panitia HUT ke-35 LPD Bali. Upacara ini dipuput oleh Ida Pedanda Sidemen Temuku.

Sementara itu, Ketua BKS-LPD Bali, Drs. I Nyoman Cendikiawan, S.H., M.Si, mengatakan, seperti tahun-tahun sebelumnya, perayaan HUT LPD diikuti dengan berbagai kegiatan yang memuat nilai Tri Hta Karana. Selain melakukan sujud bakti kepada Ida Sang Hyang Widhi, kegiatan lain seperti bakti sosial hingga penanaman pohon juga dilakukan untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Cendikiawan menjelaskan, dalam kegiatan parahyangan (hubungan manusia dengan Tuhan), BKS-LPD Bali beserta LPD se-Kabupaten Bangli juga akan melaksanakan dharma yatra dengan menyasar Pura Pucak Penulisan. Kegiatan sosial yang dilakukan dalam upaya mewujudkan nilai pawongan (hubungan manusia dengan manusia) berupa penyerahan bantuan pada Yayasan Guru Kula, Bangli serta penyerahan bantuan pada masyarakat disabilitas. Dari segi palemahan (hubungan manusia dengan lingkungan), BKS-LPD Bali menggelar acara penanaman pohon di Kaldera Batur dan penaburan bibit ikan di Danau Batur. “Puncak perayaan HUT akan diselenggarakan pada 27 November nanti,” katanya. *wid

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer