Minggu, November 24, 2024
BerandaBaliUMKM Denpasar Kembangkan Inovasi di Pameran Kriyanusa

UMKM Denpasar Kembangkan Inovasi di Pameran Kriyanusa

Denpasar (bisnisbali.com) –UMKM binaan Dekranasda Kota Denpasar kembali dilibatkan pada ajang pameran Kriyanusa yang tahun ini berlangsung di Kartika Expo,  Balai Kartini Jakarta pada 11-15 September. Keikutsertaan pelaku UMKM Kota Denpasar pada event pameran kerajinan terbesar yang diselenggarakan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) setiap tahunnya ini menjadi kesempatan baik untuk mendongkrak pasar produk UMKM.

Ketua Dekranasda Kota Denpasar, Ny. IA Selly Dharmawijaya Mantra yang hadir bersama Wakil Ketua Dekranasda Kota Denpasar, Ny. Antari Jaya Negara, Kabag Perekonomian dan SDA Setda Kota Denpasar, I Made Saryawan serta Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Made Erwin Suryadarma Sena dalam pembukaan pada Rabu (11/9) lalu mengatakan, Pameran Kriyanusa menjadi kesempatan yang baik untuk kembali menampilkan dan melibatkan UMKM Denpasar dalam rangka mempromosikan produknya.

“Denpasar memiliki produk UMKM yang kaya corak dan warna serta khas dengan sentuhan kreativitas dan inovasi lewat binaan-binaan yang rutin digelar bersama OPD Disperindag Denpasar, Dinas Koperasi dan UKM serta Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam,” katanya.

Dari binaan tersebut, pihaknya mengaku dapat mengetahui kualitas, kendala yang dihadapi perajin serta membahas perkembangan promosi produk ke depan. Pembinaan ini juga nantinya diharapkan dapat dijadikan acuan dalam melakukan langkah-langkah kedepan dalam pengembangan produk UMKM Denpasar. “Lewat event Kriyanusa juga kami berkeinginan produk UMKM Denpasar lebih dikenal di samping gelaran promosi di tingkat daerah,” katanya.

Kesempatan ini bagi para UMKM tidak saja menjadi ajang berpameran produk, namun mampu memberikan peningkatan wawasan dengan melihat hasil kreativitas produk UMKM daerah lainnya di Indonesia. “Dengan keterlibatan produk UMKM Denpasar pada Kriyanusa dapat lebih dikenal dan masyarakat dapat lebih mencintai produk kreatif dari daerah-daerah di Indonesia,” ujarnya.

Untuk diketahui, Pameran Kriyanusa 2019 merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Dekranas ke-39. Pameran ini diselenggarakan Dekranas secara berkala dan tahun ini merupakan penyelenggaraan yang keempat. *wid

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer