MUDA dan berbakat saat ini belum cukup untuk bisa maju. Karenanya memanfaatkan peluang untuk mengembangkan diri sehingga bisa mengisi peluang kerja, menjadi alasan seseorang dikatakan maju.
Seperti yang dilakukan salah seorang pengusaha muda di bidang kuliner Made Ronny Fernando pemilik usaha warung makan Mahanadi. Tingginya keperluan hidup akhir-akhir ini membuat Ronny memutuskan keluar dari jalur nyaman.
“Usaha sendiri akhirnya mantap menjadi pilihan saya, apalagi usaha yang saya pilih sesuai dengan hobby dan keterampilan saya, yaitu dunia kuliner. Intinya sih percaya diri dulu, urusan perkembangan usaha bisa dipikir selanjutnya,” ungkapnya.
Made Ronny meyakinkan dirinya di jalur kuliner dengan memilih menu andalan yang bisa dijadikan ciri khas warungnya, karenanya iga bakar dengan bahan dasar babi menjadi pilihannya. “Banyak yang jual, tapi bahan dasar iga sapi jadi harga juga pastinya mahal, dengan mengganti bahan baku ternyata rasa tidak jauh beda dan harga bisa ditekan. Ternyata respon masyarakat utamanya penikmat iga bakar sangat positif,akhirnya bisa berkembang sampai saat ini,” tambahnya.
Mengawali usaha sejak 2017 dan bisa bertahan hingga saat ini tentu bukan hal yang mudah. Apalagi persaingan di dunia kuliner juga makin ketat, tapi dengan modal percaya diri dan tetap mengedepankan kualitas dan kuantitas membuatnya bisa mengembangkan usaha. (ita)