Denpasar (Bisnis Bali) – Jeruk Dekopon bisa dibudidayakan di dataran rendah dan dataran tinggi, yang terpenting lahan yang digunakan memiliki tingkat kesuburan yang baik dan mengandung unsur organik. Ratna, penjual bibit tanaman unggul di Jalan By Pas Ngurah Rai, Suwung – Denpasar mengatakan jeruk Dekopon tergolong genjah atau cepat berbuah.
Memulai budidaya, lahan yang akan dijadikan tempat tanam jeruk dekopon dibersihkan terlebih dahulu dari gulma ataupun tanaman pengganggu lainnya. Lakukan pengolahan tanah, kemudian buatlah lubang tanam berukuran 50x50x50 cm. Setelah membuat lubang tanam, diamkan lubang tanam selama 2-3 hari agar racun dalam tanah hilang.
“Tanah yang digali tadi campuran dengan pupuk kandang dan sekam sebagai media penutup lubang tanam,” katanya.
Setelah tiga hari, langsung tanaman bibit dengan lepaskan polybag tanam dari bibit jeruk dekopon dengan hati-hati agar tidak merusak perakarannya. “Masukkan pangkal bibit jeruk dekopon ke dalam lubang tanam dengan posisi tegak lurus. Kemudian tutup kembali lubang tanam dengan media tanam yang telah disiapkan sebelumnya yaitu campuran tanah, pupuk kandang dan sekam,” paparnya.
Untuk perawatan lakukan penyiraman sebanyak 1-2 kali sehari pada 2 minggu pertama penanaman jeruk dekopon. Setelah itu, penyiraman dapat dilakukan cukup 1 kali saja sesuai kondisi hujan atau tidak.
Selain penyiramana lakukan pemangkasan pada ranting-ranting yang tidak perlu serta penyiangan pada gulma atau tanaman pengganggu lainnya yang tumbuh disekitar pohon jeruk dekopon. Untuk pemupukan susulan agar nutrisi tumbuh yang diperlukan tanaman jeruk dekopon terpenuhi. Pemupukan tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan pupuk kombinasi kimia ataupun pupuk organik seperti pupuk NPK buah dan pupuk kandang atau pupuk kompos.
Karena tergolong tanaman genjah jeruk dekopon ini bisa berbuah hanya dalam satu atau dua tahun dari penanaman. “Tapi kalau ingin membiarkan jeruk dekopon tersebut berbuah, sebaiknya tunggu hingga batang penopang jeruk cukup kuat. Hal tersebut karena jeruk yang ukurannya cukup besar, yakni bisa mencapai satu kilogram tersebut bisa membuat batang yang kecil menjadi patah,” tukasnya.
Keunggulan lain yang menjadi daya tarik jeruk dekopon ialah pertumbuhan yang cepat, apalagi bila dilakukan dengan perawatan dan pemeliharaan yang baik. (pur)