Berkhasiat, Manggis kian Diburu

1083

BUAH manggis kaya manfaat, bahkan kulit buah manggis mulai banyak dimanfaatkan sebagai obat alternatif berbagai macam penyakit. Hal tersebut membuat permintaan buah manggis khususnya dari Cina dan Amerika mengalami peningkatan.

Kulit manggis, menurut I Nyoman Sridana, S.Kes.H, pemilik Taru Pramana, di antara obat tradisional lainnya paling banyak dicari dan digunakan orang. Hal tersebut membuat kulit manggis banyak diolah dan diproduksi menjadi obat herbal.

Buahnya manggis berwarna merah keunguan ketika matang, mengindikasikan kandungan antioksidan yang tinggi. “Buah ini mengandung anti-inflamasi dan antioksidan. Dengan begitu, di luar negeri buah manggis dikenal sebagai buah yang memiliki kadar antioksi tertinggi di dunia,” tutur Sridana, Minggu (8/7) kemarin.

Pemanfaatan kulit manggis bagi kesehatan sebenarnya dapat dilakukan dengan sangat mudah di rumah, tanpa memerlukan peralatan canggih. “Bagian lunak kulit buah manggis tinggal dikerok dan diblender, campur dengan air dan sedikit gula. Setelah jus kulit manggis jadi, sebaiknya langsung diminum,” terangnya. Rasa jus kulit manggis ini memang sedikit sepat, seperti jamu pada umumnya.

“Berdasarkan penelitian jus buah manggis dapat mengatasi berbagai penyakit jika diolah dengan baik. Ada beberapa cara mengolah kulit manggis, bisa langsung dijus atau dikeringkan terlebih dahulu,” katanya.

Hasil penelitian ilmiah menyebutkan, kulit buah manggis sangat kaya akan antioksidan, terutama xanthone, tanin, asam fenolat maupun antosianin. “Xanthone yang terkandung dalam kulit buah manggis merupakan antioksidan dengan kadar yang tinggi,” ucapnya. Xanthone memiliki sifat yang baik dan bermanfaat bagi tubuh, seperti antiperadangan, antidiabetes, antikanker, antibakteri, antijamur, antiplasmodial, dan mampu meningkatkan kekebalan tubuh. (pur)