Kamis, November 28, 2024
BerandaBisnisKedelai Hitam Kaya Manfaat, Diolah Jadi Kecap dan Tauco

Kedelai Hitam Kaya Manfaat, Diolah Jadi Kecap dan Tauco

KEDELAI hitam adalah salah satu varietas kedelai selain kedelai kuning dan kedelai hijau atau edamame. Nutrisi yang terkandung di dalam kedelai hitam sangat bermanfaat bagi kesehatan sehingga layak untuk dikonsumsi setiap hari.

Kedelai hitam diperkaya dengan kandungan isoflavon sebagai zat antioksidan. Anak Agung Ngurah Mayun, dosen Pertanian Unwar, mengatakan, isoflavon pada kedelai mampu melawan hormon jahat yang membentuk penyakit kanker prostat dan kanker payudara. Selain itu, kedelai hitam diperkaya dengan fitosterol, saponin, serta zat-zat aktif lainnya yang mampu melawan penyakit kanker.

“Bagi mereka yang mengidap kolesterol tinggi, bisa mengkonsumsi kedelai hitam setiap hari. Kandungan protein pada kedelai dipercaya mampu mengurangi faktor risiko penyakit jantung, arthritis dan kelebihan berat badan,” paparnya.

Kedelai hitam juga dipercaya bisa menjaga fungsi otak dan meningkatkan daya tahan saat berolah raga. Sementara itu, antosianin melindungi dari risiko penumpukan plak di arteri. Selain itu, perbaikan sistem penglihatan dan antiradang juga bisa didapatkan dari mengonsumsi kedelai hitam. (pur)

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer