Gianyar (Bisnis Bali) – Beberapa pelaku usaha saat ini sudah mulai memanfaatkan teknologi berbasis online untuk memasarkan produk yang dimiliki. Hal ini terlihat pada ramainya situs jual-beli online yang menawarkan berbagai macam produk, sehingga mendapatkan banyak kunjungan dari pengguna teknologi (user) yang salah satunya bukaloka.com mampu mencapai kunjungan hingga 80.000 per hari.
CEO Bukaloka.com, Aditra Sentana, saat ditemui pada Seminar Sehari yang digelar Media Harian Bisnis Bali bekerja sama dengan Stikom Bali dan Pemkab Gianyar, Sabtu (27/1) lalu, mengatakan antusias pelaku usaha sangat tinggi saat ini dalam memanfaatkan situs jual-beli online. Dalam situs jual-beli online yang dikelolanya, sebanyak 7.800 UMKM yang tersebar di 24 provinsi di Indonesia telah tergabung.“Dan saat ini yang paling banyak bergabung adalah pelaku UMKM dari Jawa Barat,” ungkapnya.
Selain merangkul UMKM, dia juga mengatakan situs jual-beli online miliknya, saat ini juga menyasar pelaku pariwisata, mulai dari driver, guide, hingga travel agent. Dia mengatakan hal ini merupakan sebuah inovasi yang dikembangkannya tahun ini, guna meningkatkan pasar pariwisata di Bali.
“Kali ini kami fokus untuk pariwisata Bali dulu, yang nantinya juga akan dikembangkan,” ungkap mantan mahasiswa Stikom ini. (wid)