Rabu, November 27, 2024
BerandaPotensiBerbagi Ilmu Tentang Kerajinan Daerah, Dekranasda Buleleng Kunjungi Dekranasda Bantul

Berbagi Ilmu Tentang Kerajinan Daerah, Dekranasda Buleleng Kunjungi Dekranasda Bantul

Singaraja (Bisnis Bali) –  Dalam rangka saling tukar wawasan dan pengetahuan tentang kerajinan  daerah serta saling menyerap ilmu satu sama lain, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Buleleng mengunjungi Dekranasda Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Para rombongan yang terdiri dari Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Drs. Ketut Suparto, MMA, Ny. Ayu Wardhany Sutjidra, Ny. Indriani Puspaka serta para perajin dipimpin langsung oleh Ketua Dekranasda Buleleng, Ny. Aries Suradnyana. Rombongan diterima langsung oleh Ketua Dekranasda Kabupaten Bantul, Hj. Erna Suharsono di Lantai II Showroom Dekranasda Kabupaten Bantul.

Ditemui usai kegiatan, Ketua Dekranasda Buleleng, Ny. Aries Suradnyana menjelaskan kunjungan ini bertujuan untuk saling bertukar wawasan, pengetahuan, dan juga penanganan para perajin yang ada. Dari kunjungan ini, Dekranasda Buleleng bisa mengambil pelajaran dari Dekranasda Bantul dan juga bisa membandingkan bagaimana capaian dari masing-masing daerah.

 “Kita bisa mencontoh Bantul ini. Kita bisa kerahkan dari tim kecamatan untuk mendampingi para pengrajin bagaimana mereka bisa mengembangkan industri kerajinan mereka tentunya dengan fasilitas dari kabupaten,” jelasnya.

Dekranasda Bantul juga sudah memiliki showroom untuk menampilkan hasil dari para perajin Bantul yang sangat banyak. Oleh karena itu diperlukan showroom seperti itu. Hal tersebut juga bisa dicontoh oleh Dekranasda Kabupaten Buleleng. Ke depan, jika lahan tersedia, Buleleng juga akan membangun showroom seperti itu. “Masalah di kita adalah tempat. Ke depan jika sudah tersedia akan kita bangun. Namun, selama ini jika ada kunjungan dari daerah lain kita akan kumpulkan pengrajin di suatu tempat untuk memamerkan hasil kerajinannya,” ungkap Aries Suradnyana. (ira)

Berita Terkait
- Advertisment -

Berita Populer